Liputan6.com, Jakarta - Dubai terpilih menjadi salah tuan rumah festival penggemar FIFA internasional tahun ini. Lokasi ini pun dengan totali mempersiapkan zona penggemar yang mampu memberikan pengalaman nobar yang berbeda.
Tak hanya menayangkan pertandingan Piala Dunia saja, Dubai juga memberikan hiburan yang nyaman bagi Anda bersama teman-teman maupun keluarga besar. Selain itu, berbagai makanan dan minuman pun ikut dijajakan.
Lantas, ada rekomendasi tempat keren mana saja untuk nobar Piala Dunia 2022 di Dubai? Yuk, intip sederet rekomendasi tempat yang bisa Anda pilih untuk nobar Piala Dunia Qatar di Dubai berikut ini!
Advertisement
1. BudX FIFA Fan Festival
Berlangsung selama Piala Dunia 2022, BudX FIFA Fan Festival dibuat khusus di pelabuhan Dubai. Festival ini dapat menampung 10.000 orang.Â
Penggemar dapat menikmati tayangan pertandingan Piala Dunia di layar raksasa seluas 330 meter persegi yang dilengkapi dengan audio 4D. Tak hanya sampai di situ, fans juga dapat menikmati berbagai pertunjukkan dan DJ, ikut dalam berbagai permainan, dan mencicipi berbagai kuliner di arena tersebut.
Venue akan dibuka dua jam sebelum kick-off setiap harinya. Festival hanya boleh diikuti bagi penggemar berusia 21 tahun ke atas.Â
2. Precision Football
Ramah bagi keluarga besar, Precision Football menjadi zona penggemar yang terbuka untuk segala usia hingga pukul 19.00. Penggemar dapat menikmati penayangan pertandingan di layar seluas 250 meter persegi. Serasa di stadion, Precision Football menyediakan sofa yang nyaman hingga ruang istirahat khusus agar para penggemar lebih nyaman.
Baca Juga
3. Stadium Lounge di City Walk
Stadium Lounge menawarkan banyak fasilitas kepada para penggemar sepak bola. Penggemar dapat menikmati tayangan pertandingan di layar seluas 96 meter persegi. Selain itu, penggemar juga bisa menikmati DJ live hingga kegiatan melukis wajah bersama teman dan keluarga. Tidak ada batasan usia untuk memasuki tempat ini.
Advertisement
4. Dubai Media City Amphitheatre
Dubai Media City Amphitheatre didedikasikan untuk pemutaran pertandingan Piala Dunia 2022 Qatar. Tempat ini dapat menampung 5.000 penon yang tersebar di seluruh area taman. Ramah keluarga, dalam area ini Anda pun dapat menikmati musik live ataupun jajan di pasar meriah.Â
5. Ruinart Lounge di Drift Beach
Ruinart Lounge menjadi tempat apik dan mewah untuk menikmati penayangan Piala Dunia. Terasa lebih pribadi, venue ini hanya menampung 60 penggemar saja. Venue akan dibuka hingga pertandingan berakhir. Penggemar diperbolehkan masuk dengan batas usia minimal 16 tahun.
Â
Penulis: Pathrichia Putriani Syamsury
Universitas Multimedia Nusantara
Advertisement