Sukses

Curhat 2 Pemain Argentina setelah Dicoret Jelang Piala Dunia 2022

Sejumlah pemain harus kehilangan kesempatan tampil di Piala Dunia 2022 akibat cedera, dua di antaranya dari Argentina yakni Nicolas Gonzalez dan Joaquin Correa.

Liputan6.com, Jakarta - Joaquin Correa dan Nicolas Gonzalez harus menerima kenyataan pahit setelah dicoret pelatih Argentina, Lionel Scaloni, hanya lima hari sebelum La Albiceleste melakoni laga perdana di putaran final Piala Dunia 2022, melawan Arab Saudi, Selasa (22/11/2022).

Harus kehilangan kesempatan tampil di momen besar seperti Piala Dunia gara-gara cedera terasa sangat menyedihkan bagi Correa dan Gonzalez. Correa mengalami masalah tendon dengan Gonzalez terkena cedera otot.

Mereka berdua mau tidak mau menerima kenyataan pahit tersebut, saat Piala Dunia Qatar sudah berada di depan mata. Pesta sepak bola paling akbar itu dibuka laga tuan rumah Qatar melawan Ekuador, Minggu (20/11/2022).

Melalui akun Instagram masing-masing, kedua pemain yang berkiprah di Serie A Liga Italia itu (Correa di Inter Milan dan Gonzalez bersama Fiorentina) mencurah isi hatinya.

"Kemarin adalah hari yang sangat menyedihkan dan sangat sulit untuk saya terima bahwa saya keluar dari Piala Dunia karena cedera. Ini adalah mimpi sejak saya masih kecil dan satu langkah lagi untuk mencapainya, semuanya runtuh," tulis Gonzalez di akun Instagram, @nicoigonzalez.

"Tetapi hidup harus terus berlanjut dan saya tidak akan berhenti berusaha untuk memenuhi mimpi yang telah saya cari sepanjang hidup saya, sepak bola memberi banyak kesempatan dan saya harus merelakannya. Sangat sulit untuk diterima, tapi saya tidak akan pernah menyerah!!"

"Semoga yang terbaik untuk tim ini, keluarga, untuk apa yang akan datang yang pasti akan meninggalkan segalanya di lapangan untuk membuat semua orang Argentina bahagia dan mencari apa yang sangat kita cintai."

Sementara ungkapan hati Correa tak kalah menyayat hati. Sama halnya dengan Gonzalez, Correa juga harus menunda impian tampil di Piala Dunia pertama dalam kariernya.

"Terkadang hidup menempatkan hal-hal ini di jalanmu. Kesedihan yang tidak bisa dijelaskan dengan kata-kata. Yang penting selalu bangkit," tulis Joaquin Corrrea di akun Instagram, @tucucorrea.

"Sekarang saya berpikir tentang memulihkan dan mendorong rekan tim saya dari luar. Terima kasih atas pesannya dan mari kita pergi, Argentina selalu di hati," tulisnya.

2 dari 5 halaman

Banjir Dukungan

Rekan-rekan Correa dan Gonzalez di Timnas Argentina, lantas mengirim dukungan. Paulo Dybala, Papu Gomez, dan Angel Di Maria, mengirim pesan kepada kedua pemain, yang harus absen dari Piala Dunia karena cedera.

Mereka paham perasaan hati kedua rekannya dan ramai-ramai memberi semangat.

Correa dan Gonzalez adalah dua dari beberapa pemain yang harus kehilangan kesempatan tampil di Piala Dunia 2022 akibat cedera.

Beberapa nama top lain yang terpaksa dicoret dari negaranya masing adalah Presnel Kimpembe dan Cristopher Nkunku dari Prancis, serta Sadio Mane asal Senegal.

 

3 dari 5 halaman

Pengganti Nicolas Gonzalez dan Joaquin Correa

Gonzalez yang berusia 24 tahun telah digantikan oleh Angel Correa dari Atletico Madrid. Angel Correa (27 tahun) telah mencetak empat gol dalam 21 penampilan untuk Atletico Madrid musim ini. Dia adalah anggota tim pemenang Copa America 2021 Argentina.

"Dalam latihan hari ini, Nicolas Gonzalez mengalami cedera otot dan telah ditarik dari daftar untuk Piala Dunia," kata AFA dalam sebuah pernyataan, dinukil dari NDTV, Jumat (18/11/2022).

Sementara untuk menggantikan peran Joaquin Correa, Scolani memanggil Thiago Almada. Almada (21 tahun), baru saja menyelesaikan musim pertamanya di Major League Soccer bersama Atlanta United. 

Dia mencetak enam gol dan menambahkan 12 assist dalam 29 penampilan untuk mendapatkan penghargaan pendatang baru liga tahun ini.

Mantan gelandang Velez Sarsfield tersebut melakukan debutnya untuk Argentina dalam pertandingan persahabatan melawan Honduras pada bulan September.

4 dari 5 halaman

Sejumlah Pemain Argentina Kurang Fit

Argentina akan menghadapi Arab Saudi pada Selasa 22 November 2022 dalam pertandingan pembuka Grup C, menyusul kontra Meksiko dan Polandia. Setiap peserta memiliki waktu hingga 24 jam sebelum pertandingan pertama mereka di turnamen untuk membuat perubahan pada daftar pemain jika terjadi cedera.

"Kami memiliki beberapa masalah kecil, kami punya waktu berhari-hari untuk memutuskan daftarnya," kata Scaloni.

“Kami bisa melakukan perubahan. Ada kemungkinan. Jelas ada pemain yang tidak sehat, mereka tidak tersedia untuk bermain atau ada risiko. Oleh karena itu, saya tidak dapat menjamin bahwa para pemain itu baik-baik saja. Kami harus berhati-hati," ujarnya.

Skuad Argentina tiba di Qatar untuk Piala Dunia pada Kamis (17/11/2022), hanya beberapa jam setelah kemenangan pertandingan persahabatan melawan UEA dengan skor 5-0.

Pemenang Piala Dunia 1978 dan 1986 ini memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka menjadi 36 pertandingan saat Messi mencetak gol internasionalnya yang ke-91.

Messi berhati-hati tentang peluang tim di Qatar, meskipun mereka adalah salah satu favorit.

"Kami memiliki grup yang sangat bagus yang sangat bersemangat, tetapi kami berpikir untuk pergi sedikit demi sedikit. Kami tahu bahwa grup Piala Dunia tidak mudah," kata pemenang Ballon d'Or tujuh kali itu dalam sebuah wawancara dengan CONMEBOL, federasi sepak bola Amerika Selatan.

 

5 dari 5 halaman

Jadwal Argentina di Babak Grup Piala Dunia 2022

Pertandingan pertama Argentina pada Piala Dunia 2022 di Qatar melawan Arab Saudi dapat disaksikan para penggemar La Albiceleste di Indonesia melalui layar kaca SCTV dan Moji pada Selasa 22 November 2022, pukul 17.00 WIB.

Setelah menghadapi Arab Saudi, Argentina ditantang Meksiko dan Polandia yang di atas kerta menjadi penantang terberat mereka selama babak grup.

Berikut jadwal pertandingan Argentina di babak grup Piala Dunia 2022:

Selasa, 22 November 2022

17:00 WIB: Argentina vs Arab Saudi - SCTV, Vidio, Moji, NEX Parabola

Sabtu, 26 November 2022

23:00 WIB: Argentina vs Meksiko - SCTV, Vidio, Moji, NEX Parabola

Kamis, 1 Desember 2022

02:00 WIB: Polandia vs Argentina - Vidio, NEX Parabola.