Sukses

Jadwal BRI Liga 1: PSIS vs Bali United, Momen Kebangkitan Mahesa Jenar dan Serdadu Tridatu

PSIS Semarang dan Bali United pada pekan ke-17 BRI Liga 1 harus bangkit lagi setelah menelan hasil mengecewakan di pekan sebelumnya.

Liputan6.com, Jakarta BRI Liga 1 2022/2023 sudah memasuki pekan ke-17. Di awal pekan ini hanya satu laga yang digelar, yakni pertemuan PSIS Semarang vs Bali United, Kamis pukul 18.30 WIB, 22 Desember 2022, di Stadion Manahan, Solo.

Laga PSIS Semarang kontra Bali United menjadi penting bagi kedua tim. Mereka harus bangkit lagi setelah menelan hasil mengecewakan di pekan sebelumnya.

Pada pekan ke-16, PSIS Semarang dan Bali United sama-sama menelan kekalahan. PSIS kalah dengan skor 0-2 dari PSM Makassar. Sedangkan, Bali United secara mengejutkan menderita kekalahan dari PSS Sleman.

Kekalahan PSIS ini sekaligus mengakhiri rentetan dua kemenangan beruntun. Mereka sekarang harus puas berada di posisi ke-10 klasemen dengan nilai 20 dari 15 laga.

PSIS Semarang belum menemukan performa yang konsisten. Para pemain asing mereka, terutama di lini depan, belum memberi kontribusi maksimal. Namun, PSIS punya Jonathan Cantillana yang tampil stabil di lini tengah.

Nasib serupa juga dirasakan Bali United, yang menelan kekalahan pada dua laga terakhir. Kini, tim juara bertahan itu menempati posisi keempat klasemen dengan nilai 30, tertuinggal dua

2 dari 4 halaman

Jadwal Pertandingan

PSIS Semarang vs Bali United

Stadion Manahan

Jadwal: Kamis, 22 Desember 2022

Pukul: 18.30 WIB

Siaran langsung: Indosiar

Live streaming: Vidio

3 dari 4 halaman

Jadwal Lain

Jumat, 23 Desember 2022

15:00 Madura United vs RANS Nusantara (Vidio)

15:00 PSS Sleman vs Persija Jakarta (Vidio)ndosiar)

18:00 Bhayangkara FC vs Arema FC (Vidio)

20:15 Borneo FC vs PSM Makassar (Indosiar).

4 dari 4 halaman

Klasemen