Sukses

Cristiano Ronaldo Tidak Akan Pindah ke Rival MU di Liga Inggris, Ini Indikasinya

Cristiano Ronaldo tidak akan pindah ke rival MU di Liga Inggris. Mobil mewahnya yang sudah dikemas menjadi indikasinya.

Liputan6.com, Jakarta - Cristiano Ronaldo belum menentukan bakal bergabung ke klub mana. Saat ini, bintang asal Portugal itu masih berstatus bebas transfer atau tidak dimiliki klub.

Kontrak Ronaldo diputus Manchester United pada akhir November 2022. Keputusan itu berdasarkan atas kesepakatan bersama menyusul wawancara kontroversialnya dengan Piers Morgan di TalkTV.

Pesepak bola berusia 37 tahun tersebut sudah mengucapkan selamat tinggal kepada MU usai terbang ke Qatar untuk Piala Dunia 2022. Dia sempat dikaitkan dengan kepindahan klub Arab Saudi Al-Nassr, namun kabar itu sudah dibantahnya.

Ronaldo juga tidak bakal pindah ke rival Man Utd di Liga Inggris. Indikasinya adalah seluruh barang dan mobil mewahnya sudah dikemas karena keluarganya sudah siap untuk pindah.

Menurut The Sun, Cadillac Escalade senilai 150.000 pound dan Bentley Flying Spur senilai 300.000 pound milik Ronaldo telah dimuat ke sebuah transporter sebelum kepergiannya dari Setan Merah diumumkan.

Mantan penyerang Real Madrid ini adalah penggemar mobil, dengan banyak koleksi kendaraan mewah. Kekasih Ronaldo, Georgina Rodriguez, yang bertugas mengatur semuanya saat ini.

"Cristiano sangat menyukai mobilnya, jadi fokus untuk mulai mengangkutnya," kata seorang sumber kepada The Sun. "Dia melakukan hal yang sama ketika dia meninggalkan Juventus ke Manchester."

"Georgina mengatur segalanya dan kemungkinan Ronaldo tidak akan menginjakkan kaki di tanah Inggris lagi."

 

2 dari 3 halaman

Segera diputuskan

Menurut jurnalis Italia dan pakar transfer Fabrizio Romano, Cristano Ronaldo bakal segera memutuskan masa depannya dalam beberapa hari ke depan. Pesepak bola berusia 37 tahun itu ingin segera pindah ke klub baru setelah Piala Dunia 2022.

Ronaldo diyakini tertarik untuk bergabung dengan klub yang bermain di Liga Champions. Tetapi, minat kepada dirinya berkurang menyusul performa mantan bintang Real Madrid itu di Manchester United di paruh pertama musim ini.

Dia hanya mencetak tiga gol dan membuat dua assist dalam 16 laga untuk Setan Merah sebelum memperkuat Portugal di Piala Dunia 2022 Qatar.

 

3 dari 3 halaman

Bakal pensiun?

Cristiano Ronaldo menjadi pemain pertama yang mencetak gol dalam lima edisi Piala Dunia saat mencetak gol melawan Ghana pada pertandingan pembuka di Qatar. Tetapi, dia kemudian menjadi pemain cadangan ketika Portugal berlaga di babak 16 besar dan perempat final.

Patrice Evra baru-baru ini mengklaim Ronaldo akan pensiun usai mengalami beberapa bulan yang sulit. "Ketika saya berbicara dengannya, saya tidak berbicara tentang apa yang dia lakukan selanjutnya, kami berbicara lebih banyak tentang kehidupan dan keluarga. Saya tidak tahu. Saya tidak tahu apakah Ronaldo akan pensiun," kata mantan rekan setim Ronaldo di MU itu kepada Sky Sports News.

"Kadang-kadang ketika Anda mendapatkan semua kritik itu, dan terutama di akhir karier Anda, Anda seperti 'oke, saya pikir sudah waktunya untuk berhenti'. Terutama ketika Anda tidak berada di starting XI dengan tim nasional Anda, karena Cristiano ingin bermain dan bugar."

"Untuk memenangkan Piala Dunia dengan negaranya adalah impiannya. Sekarang dia tidak memiliki impian itu. Saya tidak akan berbicara untuk Cristiano tetapi saya tidak akan terkejut jika dia mengatakan 'Saya akan pensiun', karena sekarang semuanya Cristiano Ronaldo melakukannya - dia orang jahat, dia pemain yang buruk apa pun. Saya tidak akan terkejut jika dia memutuskan untuk pensiun," ucap Evra menambahkan.