Sukses

Indonesia vs Thailand di Piala AFF 2022, Gajah Perang: GBK Neraka bagi Tim Tamu

Thailand mengakui keangkeran Stadion Utama Gelora Bung Karno jelang berhadapan dengan Indonesia di Piala AFF 2022.

Liputan6.com, Jakarta- Thailand akan menghadapi Indonesia di laga ketiga Grup A Piala AFF 2022 pada Kamis (29/12/2022) sore WIB. Laga ini akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno dan bisa disaksikan penonton. Tiket pun sudah terjual habis.

Duel Indonesia vs Thailand akan sangat menentukan siapa yang bakal menjadi juara Grup A. Kedua tim sama-sama sudah meraih enam poin dari dua laga awal. Saat ini Thailand berhak di puncak klasemen karena unggul selisih gol dari Indonesia.

Siapapun yang memenangi laga di SUGBK nanti sore hampir dipastikan akan menjadi juara Grup A sehingga akan berjumpa runner-up Grup B di babak semifinal Piala AFF 2022.

Format baru Piala AFF 2022 dengan sistem setengah kompetisi dan tanpa tuan rumah tunggal membuat Thailand harus tandang ke Indonesia. Berkunjung ke GBK, Gajar Perang cukup khawatir dan gemetar dengan teror penonton.

Lewat laman Facebook, timnas Thailand mengakui keangkeran GBK dengan puluhan ribu suporternya. Thailand menyebut GBK sebagai Neraka bagi tim tamu karena kapasitasnya yang besar dan selalu dipadati suporter Indonesia ketika Skuad Garuda bertanding.

"Memperkenalkan Stadion Gelora Bung Karno (Senayan), Indonesia. Neraka bagi tim tamu dengan kapasitas setengah ratus ribu," demikian tulis akun Facebook timnas Thailand, kemarin sore.

2 dari 3 halaman

Kenangan Masa Lalu

Timnas Thailand juga kemudian mengungkit pengalaman mendebarkan bermain di SUGBK di masa lalu, tepatnya pada final SEA Games 1997. Saat itu Thailand harus bermain dihadapan 110.000 penonton yang memadati GBK.

Pertandingan tersebut berlangsung panas sehingga sempat dihentikan selama satu jam akibat penonton rusuh melemparkan benda-benda ke lapangan, masuk ke lapangan dan membakar bangku stadion. Pada laga tersebut, Thailand akhirnya menang lewat drama adu penalti.

Beruntung bagi Thailand, kapasitas GBK saat laga ketiga Grup A Piala AFF 2022 tak bisa terisi penuh. Kepolisian hanya mengizinkan 70 persen kapasitas saja untuk laga melawan Thailand akibat Tragedi Kanjuruhan 1 Oktober lalu yang menewaskan 135 orang.

3 dari 3 halaman

Kunjungan Terakhir

Bila tidak dibatasi, GBK bisa menampung lebih dari 70.000 orang. Sengitnya rivalitas dengan Thailand membuat stadion pastinya akan terisi penuh dengan suporter Indonesia.

Terakhir kali Thailand mengunjungi GBK pada September 2019 di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Saat itu Thailand menang 3-0. Penonton ketika itu cuma 11.600 karena performa timnas Indonesia sedang loyo. Kini suporter sangat bergairah mendukung timnas Indonesia yang mulai menanjak prestasinya sejak dipoles Shin Tae-yong.

  • Timnas Indonesia kerap dibuat sulit kala berjumpa Thailand. Maklum, sepak bola Thailand selalu satu langkah lebih maju dibanding Indonesia
    Timnas Indonesia kerap dibuat sulit kala berjumpa Thailand. Maklum, sepak bola Thailand selalu satu langkah lebih maju dibanding Indonesia

    Indonesia vs Thailand

  • AFF 2022 adalah edisi ke-14 dari Kejuaraan AFF (Federasi Sepak Bola ASEAN)
    AFF 2022 adalah edisi ke-14 dari Kejuaraan AFF (Federasi Sepak Bola ASEAN)

    Piala AFF 2022

  • Piala AFF adalah kompetisi sepak bola bergengsi antar negara di Asia Tenggara yang digelar dua tahun sekali
    Piala AFF adalah kompetisi sepak bola bergengsi antar negara di Asia Tenggara yang digelar dua tahun sekali

    Piala AFF

  • salah satu negara yang dilintasi dengan garis khatulistiwa. Negara ini memiliki Batik sebagai ikon budayanya.
    salah satu negara yang dilintasi dengan garis khatulistiwa. Negara ini memiliki Batik sebagai ikon budayanya.

    Indonesia

  • Thailand
    Negara di Asia yang terkenal dengan kuliner lezat, serta dijuluki negeri gajah putih dan negeri seribu pagoda.

    Thailand

  • Tim Nasional Indonesia merupakan hasil seleksi pemain-pemain sepakbola terbaik berkebangsaan Indonesia
    Tim Nasional Indonesia merupakan hasil seleksi pemain-pemain sepakbola terbaik berkebangsaan Indonesia

    Timnas Indonesia