Sukses

MU Hati-Hati, Cristiano Ronaldo Bisa Balik Lagi ke Liga Inggris Musim Depan

MU bisa berjumpa Cristiano Ronado lagi di Liga Inggris musim depan. Ronaldo ternyata bisa kembali bergabung dengan klub Liga Inggris dengan status pinjaman musim depan.

Liputan6.com, Jakarta- Cristiano Ronaldo nampaknya belum mau menyerah mengejar impiannya untuk tetap main di Liga Champions meski baru saja bergabung dengan klub Arab Saudi, Al-Nassr. Ronaldo masih mungkin kembali merumput di Liga Champions Eropa musim depan.

Seperti diketahui, Ronaldo secara mengejutkan resmi bergabung dengan Al-Nassr pada hari terakhir tahun 2022. Pria Portugal itu dikontrak Al-Nassr selama dua setengah tahun dan mulai bermain sejak Januari 2023.

Gaji besar disodorkan Al-Nassr kepada Ronaldo senilai 200 juta euro per musimnya. Al-Nassr mendapatkan Ronaldo dengan gratis usai dipecat Manchester United sesaat sebelum Piala Dunia 2022 dimulai.

Pria 37 tahun itu kabarnya menerima pinangan Al-Nassr karena terpaksa. Tak ada klub besar Eropa yang memberikan penawaran usai didepak MU akibat wawancara kontroversial dengan Piers Morgan.

Kepindahan Ronaldo ke Arab Saudi sungguh mengejutkan. Pasalnya Ronaldo pernah menyatakan masih ingin terus bermain di Liga Champions Eropa. Ronaldo pun diejek banyak legenda Liga Inggris. Karier Ronaldo dinilai sudah habis usai memilih pindah ke Al-Nassr.

Kini muncul kabar mengejutkan yang diungkap Marca pada 2 Januari 2023. Ronaldo rupanya masih belum menyerah untuk bisa main di Liga Champions Eropa. Dia mungkin akan kembali di musim 2023/2024.

2 dari 4 halaman

Klausul

Dalam klausul kontrak dengan Al-Nassr ada opsi Ronaldo dapat dipinjamkan ke Newcastle United pada musim depan. Dengan catatan Newcastle lolos ke Liga Champions.

The Magpies kebetulan juga dimiliki oleh investor dari Arab Saudi. Pemilik utama Newcastle adalah putra mahkota Kerajaan Arab Saudi, Pangeran Mohammed bin Salman.

Newcastle memang punya peluang bagus lolos ke Liga Champions. Mereka di musim 2022/2023 mampu berada di empat besar klasemen Liga Inggris. Jika terus dipertahankan maka akan berlaga di Liga Champions musim depan.

3 dari 4 halaman

Jaga Rekor

Ronaldo ingin kembali main di Liga Champions guna mempertahankan rekor pemain tersubur dengan torehan 140 gol. Rekor Ronaldo ini terancam dikejar rivalnya Lionel Messi yang terpaut 11 gol. Messi sendiri masih akan bermain di Liga Champions bersama Paris Saint-Germain.

Andai laporan Marca ini benar, menarik juga dinantikan pertemuan MU dengan Newcastle di Liga Inggris musim depan. Sebab Ronaldo meninggalkan MU dengan tidak baik. Ronaldo tentu ingin memberikan bukti kepada MU dan manajer Erik ten Hag.

4 dari 4 halaman

Klasemen