Sukses

Gawat, Real Madrid Kehilangan 6 Pemain Inti Jelang Semifinal Piala Dunia Antarklub 2022

Thibaut Courtois dan Karim Benzema termasuk di antara pemain Real Madrid yang absen lawan Al Ahly di semifinal Piala Dunia Antarklub

Liputan6.com, Jakarta Thibaut Courtois dan Karim Benzema sama-sama tidak masuk dalam skuad Real Madrid yang akan bertanding di Piala Dunia Antarklub 2022. Los Blancos tidak mau mengambil risiko cedera parah yang dialami kedua pemain kunci tersebut.

Real Madrid kehilangan Courtois karena cedera pangkal paha menjelang kekalahan 0-1 dari Mallorca di laga lanjutan La Liga Spanyol Minggu sore lalu. Sementara, Benzema sedang merawat masalah hamstring yang dideritanya melawan Valencia pekan lalu.

Meski bukan masalah serius, tetapi Courtois dan Benzema tetap tidak akan tampil di Piala Dunia Klub di Maroko. Skuad asuhan Carlo Ancelotti akan menghadapi Al Ahly di semifinal kompetisi pada Rabu malam atau Kamis dini hari WIB (9/2/2023.

Pemain lain Eder Militao juga berada di meja perawatan, setelah pemain Brasil itu, dipaksa keluar lapangan saat melawan Valencia pekan lalu menyusul benturan dengan Samuel Lino.

Eden Hazard juga kembali absen membela Real Madrid. Mantan pemain Chelsea asal Belgia itu memang sudah lama berjuang dengan masalah lutut.

2 dari 4 halaman

6 Pemain

Ferland Mendy dan Lucas Vazquez juga absen untuk tim asuhan Ancelotti. Mendy sedang mengalami cedera paha, sedangkan Vazquez absen karena masalah pergelangan kaki.

Akibatnya, Real Madrid akan kehilangan enam pemain untuk turnamen tersebut. Sementara, David Alaba dimasukkan setelah kembali dari cedera dalam kekalahan 1-0 dari Mallorca pada akhir pekan.

3 dari 4 halaman

Dipanggil

Absennya pemain utama berarti ada kemungkinan Mario Martin, Sergio Arribas dan Marvel akan dipanggil Ancelotti. Mariano Diaz dapat diberi kesempatan untuk tampil mengesankan di sepertiga akhir karena kurangnya pilihan.

Andriy Lunin akan mendapat manfaat dari absennya Courtois untuk terus bermain di bawah mistar. Sementara Luka Modric dan Toni Kroos dapat

4 dari 4 halaman

Liga Champions

Real Madrid akan kembali beraksi di La Liga melawan Elche pada 15 Februari sebelum bertandang ke Osasuna menjelang leg pertama babak 16 besar Liga Champions melawan Liverpool pada 21 Februari.

Skuad Real Madrid untuk Piala Dunia Antarklub:

Lunin, Lopez, Canizares; Carvajal, Alaba, Vallejo, Nacho, Odriozola, Rudiger, Marvel; Kroos, Modric, Camavinga, Valverde, Tchouameni, Ceballos, Martin, Arribas; Asensio, Vinicius, Rodrygo, Mariano