Sukses

Hasil PLN Mobile Proliga 2023: Disaksikan SBY, LavAni Kalahkan Samator

Jakarta LavAni Allo Bank mengalahkan Surabaya BIN Samator pada laga keempat final four PLN Mobile Proliga 2023. Hasil ini membuat tim milik Presiden RI ke-6 SBY itu selangkah lagi ke grand final.

Liputan6.com, Semarang - Jakarta LavAni Allo Bank mengalahkan Surabaya BIN Samator pada laga keempat final four PLN Mobile Proliga 2023. Tim milik Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono ini menang dengan skor 3-0 (25-19, 25-22, 28-26) di GOR Jatidiri, Semarang, Minggu, 5 Maret.

Dengan kemenangan ini, LavAni belum terkalahkan pada empat laga final four Proliga 2023. Dio Zulfikri cs hanya butuh menang sekali lagi untuk berlaga dalam grand final di GOR Among Rogo, Yogyakarta, 19 Maret mendatang.

Bahkan seandainya kalah 2-3 pada putaran kedua final four di Solo, pekan depan, juara Proliga 2022 ini tetap melangkah ke grand final. Dua laga yang akan dijalani LavAni ialah menghadapi Jakarta STIN BIN dan Jakarta Bhayangkara Presisi di Solo, pekan depan.

Asisten pelatih LavAni Samsul Jais menyambut gembira kemenangan timnya yang keempat ini. Tapi, dia mengaku timnya slow start pada set pertama dan kedua meski disaksikan langsung oleh SBY.

"Kurang konsen pada set pertama dan kedua. Kita bagus diblok, untuk menutup receive yang kurang," papar Samsul usai pertandingan melawan Surabaya BIN. Samator

Menurut mantan pelatih timnas Indonesia ini, servis, blok dan receive itu akan dilakukan evaluasi untuk sisa laga mendatang.

 

2 dari 3 halaman

Gagal ke grand final

Sementara itu, Surabaya BIN Samator dipastikan gagal melaju ke grand final PLN Mobile Proliga 2023. Karena, kekalahan dari Jakarta LavAni Allo Bank merupakan yang keempat di final four.

"Anak-anak Samator sudah bermain maksimal, memang hasilnya kurang maksimal, dan banyak melakukan kesalahan sendiri," kata pelatih Samator, Ryan Masajedi usai laga.

Pada seri final four terakhir di Gresik, akhir pekan ini, Samator akan menghadapi Jakarta STIN BIN dan Jakarta Bhayangkara Presisi

 

3 dari 3 halaman

Jadwal pertandingan

Lokasi: GOR Sritex Arena, Solo, Jawa Tengah

Kamis, 9 Maret 2023

16:00 WIB, Bandung bjb Tandamata vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (putri)

18:30 WIB, Jakarta STIN BIN vs Surabaya BIN Samator (putra)

Jumat, 10 Maret 2023

16:00 WIB, Jakarta Pertamina Fastron vs Jakarta BIN (putri)

18:30 WIB, Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta Bhayangkara Presisi (putra)

Sabtu, 11 Maret 2023

16:00 WIB, Jakarta BIN vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (putri)

18:30 WIB, Jakarta Bhayangkara Presisi vs Surabaya BIN Samator (putra)

Minggu, 12 Maret 2023

16:00 WIB, Jakarta Pertamina Fastron vs Bandung bjb Tandamata (putri)

18:30 WIB, Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta STIN BIN (putra)