Sukses

Hasil Liga Europa: MU Menang Telak Atas Real Betis

MU menang telak atas tamunya Real Betis di leg pertama 16 besar Liga Eropa 2022-2023 di Old Trafford, Jumat dini hari WIB (10/3/2023)

Liputan6.com, Jakarta Manchester United atau MU sukses kalahkan Real Betis dengan skor telak 4-1 di leg pertama 16 besar Liga Eropa 2022/2023 di Old Trafford, Jumat dini hari WIB (10/3/2023).

Empat gol kemenangan MU dicetak Marcus Rashford, Antony, Bruno Fernandes dan Wout Weghorst. Sementara satu gol balasan Real Betis dibukukan Ayoze Perez.

MU tampil cukup dominan sejak awal pertandingan. Mereka tak memberi kesempatan Real Betis mengembangkan permainan.

Laga baru berjalan 6 menit upaya MU sudah membuahkan hasil. Tendangan keras Marcus Rashford dari luar kotak penalti meluncur deras ke gawang Real Betis.

MU makin percaya menekan lini belakang Real Betis. Namun, kali ini serangan mereka mendapat perlawanan dari tim tamu.

HIngga akhirnya pada menit 32, lewat serangan cepat Ayoze Perez yang menerima umpan dari sisi kanan meneruskannya dengan tendangan keras ke pojok gawang. Skor jadi imbang 1-1.

Real Betis balik menguasai permainan jelang babak pertama berakhir. Namun, anak asuh Manuel Pellegrini ini gagal menambah lagi gol.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Babak Kedua

Perubahan langsung diperagakan MU saat memasuki babak kedua. Masuknya Wan Bisaka menambah daya serang mereka makin tajam.

MU akhirnya berhasil menambah keunggulan pada menit 53. Kali ini tendangan akurat Antony gagal diselamatkan kiper Real Betis.

Tak cukup satu gol, hanya berselang lima menit Bruno Fernandes merubah skor menjadi 3-1 untuk MU. Memanfaatkan tendangan sudut, tandukan Fernandes bersarang di sudut gawang.

Tim tuan rumah benar-benar tak memberikan kesempatan lawannya membalikan keadaan. Bahkan, pada menit 82 MU menambah lagi satu gol melalui Wout Weghorst.

MU tak mengendurkan serangan hingga laga memasuki menit-menit akhir pertandingan. Tapi, hingga laga selesai tak ada lagi gol tercipta.

3 dari 3 halaman

Susunan Pemain

Manchester United (4-2-3-1): David De Gea; Luke Shaw, Lisandro Martinez, Raphael Varane, Diogo Dalot; Fred, Casemiro; Antony, Bruno Fernandes, Marcus Rashford; Wout Weghorst.

Pelatih: Erik Ten Hag.

Real Betis (4-2-3-1): Claudio Bravo; Youssouf Sabaly, German Pezzella, Luiz Felipe, Abner Vinicius; Guido Rodriguez, William Carvalho; Luiz Henrique, Joaquin, Juanmi; Ayoze Perez.

Pelatih: Manuel Pellegrini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.