Sukses

24 Tim 3x3 dari Jawa Timur Berebut Tiket ke Jakarta

24 tim dari Jawa Timur akan bersaing agar lolos ke Jakarta. Mereka bertarung di Malang.

Liputan6.com, Jakarta- Mandiri 3X3 Indonesia Tournament Jawa Timur / Jatim Series sudah memasuki Province Final. 24 tim berjibaku saling mengalahkan di Lapangan Rampal Malang pada Minggu (12/3/2023) untuk memperebutkan tiket Grand Final di Jakarta

Salah satu peserta Province Final basket 3x3, Coral Girls. Dia tidak sabar turun di pertandingan nanti. Tim U-18 Putri asal Surabaya tersebut berjanji akan fight untuk bisa tampil di Jakarta. 

“Ini pertama kali kami main di Mandiri 3X3 Indonesia Tournament. Di sini, kami ingin menambah jam terbang selain tentu saja ingin lolos ke Jakarta. Kami akan main serius di setiap pertandingan untuk bisa menjadi yang terbaik dan berjuang di Grand Final di Jakarta,” tegas Makayla Athallee Raphaela Tuasuun.

Makayla mengaku masih usia 14 tahun. Dia tertarik ikut turnamen ini untuk berporses sebagai pemain bola basket di masa mendatang.

Di Province Final, Coral Girls berada di Pool A bersama Mahameru dan Zodiak. Pertandingan pertama mereka melawan Mahameru di laga pembuka jam 08.00 WIB. Pertandingan dilanjutkan pukul 10.00 WIB berhadapan dengan Zodiak.

Chaerul Anwar Aziz selaku Director Project Mandiri 3X3 Indonesia Tournament mengatakan, Malang menjadi pilihan untuk menggelar Province Final karena animonya besar terhadap basket 3X3. Penilaian ini berdasarkan pada pelaksanaan edisi pertama tahun lalu.

2 dari 3 halaman

Alasan Malang

“Bagi kami, Kota Malang sangat istimewa. Kota ini memiliki animo luar biasa untuk basket 3X3. Dengan dipilihnya Malang sebagai venue Province Final diharapkan bisa membantu kami dan PERBASI dalam memasyarakatkan basket 3X3 di setiap daerah,” jelas Chaerul.

Chaerul menjanjikan tontonan menarik selama Province Final. Ini karena tim yang lolos ke tahap ini sudah terbukti kualitasnya di City Selection.

.

3 dari 3 halaman

Para Peserta

Saat City Selection, ada 12 peserta tersaring saat main di Surabaya. Mereka adalah Ubaya Pro A, Elite, Ubaya Elite untuk KU-23 putra dan Jatim Pro, Ubaya, Petraballers mewakili KU-23 putri. Kemudian Mahameru, The Boys, Lakik sebagai perwakilan KU-18 putra adapun Zodiak, Jatim Jr, Coral Girls dari KU-18 putri.

Selanjutnya 12 tim hasil City Selection di Lamongan, yakni Ebbrau, Ciputra, dan Guprat mewakili KU-23 putra dan UC, Unigoro, Misuhnives dari U-23 putri. Kemudian di KU-18 diwakili ada Tuban, Back Street, The Lion Surabaya di sektor putra dan Mahameru, Gloria 1, Starion untuk putri.