Sukses

Hasil Liga Spanyol: Barcelona Menang, Real Madrid Tumbang di Markas Real Sociedad

Barcelona semakin dekat dengan gelar juara usai menang 1-0 atas Osasuna. Sedangkan Real Madrid tumbang di markas Real Sociedad.

Liputan6.com, Jakarta Hasil berbeda akhirnya diraih Barcelona dan Real Madrid pada pekan ke-33 Liga Spanyol. Barcelona berhasil menang 1-0 atas Osasuna pada laga yang berlangsung di Camp Nou, Rabu (3/5/2023) dini hari WIB.

Satu-satunya gol Barcelona dicetak oleh Jordi Alba. Ini sekaligus mengukuhkan posisi Barcelona di puncak klasemen Liga Spanyol.

Tampil dengan kekuatan terbaik, Barca tampil beda dengan formasi 4-2-3-1. Formasi ini ternyata tak berhasil dengan baik.

Pemain pengganti Jordi Alba yang masuk di menit ke-76 untuk gantikan Alejandro Balde keluar sebagai penyelamat. Dia mencetak gol tunggal di menit ke-85 sekaligus menjadi gol kemenangan Barcelona.

Hasil ini makin dekatkan Barcelona dengan gelar juara Liga Spanyol. Barca unggul 14 poin atas Real Madrid yang kalah 0-2 dari Sociedad.

 

2 dari 3 halaman

Kekalahan Real Madrid Lawan Sociedad, Kartu Merah Dani Carvajal

 

Sementara itu, Real Sociedad berjaya lawan Real Madrid di stadion Reale Arena. Sociedad menang 2-0 berkat dua gol dari Takefusa Kubo dan Barrenetxea.

Madrid tidak tampil dengan kekuatan terbaik. Ancelotti menyimpan pemain starter seperti Karim Benzema, Dede Valverde demi final Copa del Rey dan juga semifinal Liga Champions.

Kekuatan ini membuat Madrid agak pincang. Di menit ke-47, eks pemain Madrid Kubo membuat skor berubah jadi 1-0.

Pada menit ke-85, Barrenetxea membuat Sociedad unggul 2-0. Saat itu, Madrid sudah bermain dengan 10 pemain usai Dani Carvajal diusir wasit pada menit ke-83.

 

3 dari 3 halaman

Hasil Liga Spanyol

 

Rabu, 3 Mei 2023

Barcelona 1-0 Osasuna

Almeria 2-1 Elche

Real Sociedad 2-0 Real Madrid