Liputan6.com, Jakarta Persaingan tim papan atas di Liga Italia 2022/2023 makin sengit. Mereka tengah mengincar posisi empat besar atau zona Liga Champions.
Usai Napoli memastikan jadi juara, saat ini ada 3 tim yang menempati urutan 4 besar, yakni Lazio, Inter dan AC Milan. Sebelumnya, Juventus ikut bersaing di kelompok ini, namun harus terlempar setelah mendapat sanksi.
Advertisement
Baca Juga
Persaingan mendapat poin di Liga Italia kembali akan berlanjut akhir pekan nanti di pekan ke-37. Salah satunya big match Juventus vs AC Milan, Senin dini hari pukul 01.45 WIB, 29 Mei 2023.
AC Milan sendiri hanya butuh empat poin tambahan dalam dua laga tersisa untuk lolos ke Liga Champions 2022/2023. Namun, dua laga sisa I Rossoneri cukup berat melawan Juventus dan Hellas Verona.
Sebelumnya, Juventus jadi kandidat paling kuat untuk menemani Napoli lolos ke fase grup Liga Champions 2023/2024. Juventus punya 69 poin dan berada di posisi kedua klasemen Serie A.
Pertandingan Lain
Namun, hukuman pengurangan poin membuat Juventus segera merosot di klasemen sementara. Saat ini, dengan 59 poin, Juventus berada di posisi ke-7 klasemen Liga Italia.
Pesaing beratnya Inter Milan juga akan mendapat lawan tangguh Atalanta. Laga ini akan digelar Minggu dini hari pukul 01.45 WIB, 28 Mei 2023.
Berikut jadwal lengkap Liga Italia musim 2022/2023 pekan ke-37
Advertisement
Jadwal Pertandingan
Sabtu, 27 Mei 2023
01:45 WIB Sampdoria vs Sassuolo
20:00 WIB Salernitana vs Udinese
20:00 WIB Spezia vs Torino
23:00 WIB Fiorentina vs AS Roma
Jadwal Lainnya
Minggu, 28 Mei 2023
01:45 WIB Inter Milan vs Atalanta
17:30 WIB Hellas Verona vs Empoli
20:00 WIB Bologna vs Napoli
20:00 WIB Monza vs Lecce
23:00 WIB Lazio vs Cremonese
Senin, 29 Mei 2023
01:45 Juventus vs AC Milan
Advertisement