Sukses

Hasil Singapore Open 2023: Gregoria Mariska Tunjung dan Bagas/Fikri Kandas di Babak 16 Besar

Tunggal putri bulu tangkis Indonesia Gregoria Mariska Tunjung gagal mengamankan tiket ke babak perempat final Singapore Open 2023 setelah takluk di tangan wakil Chinese Taipei, Tai Tzu Ying, dengan dua game langsung 10-21,19-21 dalam pertarungan fase 16 besar yang dihelat pada Kamis (8/6/2023).

Liputan6.com, Jakarta Tunggal putri bulu tangkis Indonesia Gregoria Mariska Tunjung gagal mengamankan tiket ke babak perempat final Singapore Open 2023.

Langkahnya dihentikan oleh wakil Chinese Taipei, Tai Tzu Ying, dengan dua game langsung 10-21, 19-21 dalam pertarungan fase 16 besar yang dihelat pada Kamis (8/6/2023).

Gregoria nampak kesulitan menyaingi permainan Tai Tzu Ying sejak awal game pertama. Maklum, tunggal putri asal Chinese Taipei itu memang terkenal tangguh dan sempat lama menghuni peringkat satu dunia.

Wakil Indonesia sempat menunjukkan perlawanan alot dengan memaksa Tai Tzu Ying terlibat dalam drama kejar-kejaran skor hingga kedudukan 4-4. Namun setelahnya, Gregoria malah tak mampu berbuat banyak.

Pebulu tangkis Chinese Taipei melesat dengan tambahan lima angka berturut-turut yang mengubah skor sementara menjadi 4-9. Tai Tzu Ying juga tak butuh waktu lama untuk menutup interval dengan keunggulan 5-11.

Gregoria belum berhasil mematahkan dominasi lawan selepas jeda. Kesalahan demi kesalahan sendiri yang dilakukan mencegah wakil Indonesia mengoleksi poin tambahan.

Game pertama babak 16 besar Singapore Open 2023 akhirnya menjadi milik Tai Tzu Ying. Tunggal putri Indonesia harus mengakui keunggulan lawan setelah tertinggal cukup jauh dengan 10-21 di pengujung laga.

2 dari 4 halaman

Game Kedua Gregoria melawan Tai Tzu Ying

Skenario tak jauh berbeda kembali tersaji di awal game kedua. Gregoria sempat bermain ketat hingga kedudukan 2-2, sebelum perolehan angkanya diungguli oleh tunggal putri Chinese Taipei dengan 2-6.

Gregoria berupaya mengikis ketertinggalan mendekati jeda. Skor imbang mampu diciptakan di kedudukan 8-8 dan 9-9. Malang, situasi ini tak dibiarkan bertahan lama oleh Tai Tzu Ying. Ia melesat lagi meninggalkan Gregoria dengan 9-11 di interval set kedua.

Upaya sengit coba diperlihatkan wakil Indonesia pasca jeda. Sedikit demi sedikit, Gregoria mulai memangkas selisih jarak dan menyeimbangkan skor menjadi 14-14

Gregoria yang sempat tertinggal kembali balik kedudukan dengan 19-19. Sayangnya, Tai Tzu Ying lebih dulu mendapat match point opportunity. Wakil Chinese Taipei sukses mengamankan angka ke-21 hanya dengan sekali percobaan.

Alhasil, tunggal putri Indonesia mau tak mau harus mengubur impian untuk melangkah ke perempat final Singapore Open 2023 setelah takluk 19-21 di akhir game kedua.

3 dari 4 halaman

Bagas/Fikri Juga Terhenti di Babak 16 Besar Singapore Open 2023

Nasib tak jauh berbeda dialami oleh ganda putra Indonesia Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri. Keduanya juga gagal melaju ke perempat final Singapore Open 2023 lantaran kandas di babak 16 besar.

Berhadapan dengan jagoan Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik, wakil Tanah Air sejatinya sempat menunjukkan perlawanan ketat di game pertama. Akan tetapi, Bagas/Fikri gagal mengambil alih kendali di pengujung laga, sehingga harus takluk 18-21 dari lawan.

Kejadian yang mirip tersaji di awal game kedua. Bagas/Fikri sempat memaksa Aaron/Soh terlibat drama kejar-mengejar skor, sebelum berhasil mengungguli pasangan Malaysia.

Sayang, tren positif itu tak bertahan lama. Aaron/Soh balas menikung di poin-poin kritis, sehingga game kedua kembali gagal dimenangkan dengan skor akhir 17-21.

4 dari 4 halaman

Jadwal dan Hasil Pertandingan Singapore Open 2023

Lapangan 1

Pertandingan ke-3: Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang); 18-21, 9-21

Pertandingan ke-4: Gregoria Mariska Tunjung vs Tai Tzu Ying (Chinese Taipei); 10-21, 19-21

Pertandingan ke-9: Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia)

Pertandingan ke-11: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)

Pertandingan ke-14: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Choi Sol-gyu/Kim Won-ho (Korea Selatan)

Lapangan 2

Pertandingan ke-4: Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)

Pertandingan ke-11: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang)

Pertandingan ke-12: Anthony Sinisuka Ginting vs Brian Yang (Kanada)

Pertandingan ke-13: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Rin Iwanaga/Kie Nakanishi (Jepang)

Lapangan 3

Pertandingan ke-4: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Kim Gi-jung/Kim Sa-rang (Korea Selatan)