Sukses

Hasil Singapore Open 2023: Takluk dari Pasangan Malaysia, Pramudya/Yeremia Gagal Melaju ke Perempat Final

Ganda putra bulu tangkis Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan gagal mengamankan tempat di perempat final Singapore Open 2023. Mereka dikandaskan oleh pasangan Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi dengan dua game langsung, 17-21, 18-21, pada Kamis (8/6/2023).

Liputan6.com, Jakarta Ganda putra bulu tangkis Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan gagal mengamankan tempat di perempat final Singapore Open 2023.

Perjuangan mereka dikandaskan oleh pasangan Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi dengan dua game langsung, 17-21, 18-21, dalam pertarungan fase 16 besar pada Kamis (8/6/2023).

Tempo permainan berjalan cepat di game pertama. Kedua pasangan langsung terlibat jual beli serangan di set pembuka.

Wakil Indonesia sempat memimpin perolehan poin dengan 5-2. Namun, ganda putra Malaysia sanggup membalikkan keadaan menjadi 6-9. Ong/Teo masih memimpin hingga mendekati interval. Wakil Indonesia terpaut tipis 10-11 saat jeda.

Dominasi ganda putra asal negeri Jiran masih sulit dipatahkan pasca interval. Permainan agresif dan serangan bertubi-tubi yang dilancarkan Ong/Teo sukses membuat Pramudya/Yeremia kesulitan.

Pasangan Merah Putih baru bisa menyamakan skor di kedudukan 13-13. Namun, momentum ini dengan cepat diakhiri oleh Ong/Teo setelah mengumpulkan tambahan lima angka berturut-turut yang mengubah perolehan poin menjadi 13-18.

Pramudya/Yeremia gagal menandingi wakil Malaysia di pengujung game pertama. Alhasil, duo Merah Putih harus mengakui keunggulan lawan lantaran takluk 17-21.

Dominasi ganda putra asal negeri jiran berlanjut di game kedua. Situasi ini membuat wakil Indonesia nampak kesulitan keluar dari tekanan. Pramudya/Yeremia tertinggal 0-5 dari Ong/Teo pada permulaan laga.

Pasangan Merah Putih sejatinya sempat mendapat momentum untuk bangkit dan mendekatkan torehan poin. Akan tetapi, kesalahan demi kesalahan sendiri yang dilakukan memupuskan peluang menyalip Ong/Teo. Duo Tanah Air masih minor 7-11 saat interval.

Pramudya/Yeremia masih mengais kesempatan untuk mengejar ketertinggalan selepas jeda. Akan tetapi, unforced errors yang mewarnai penampilan pasangan Merah Putih membuat mereka tertinggal makin jauh dengan 11-17.

Duo Tanah Air mulai kehabisan waktu. Berbagai upaya yang dilakukan belum cukup untuk menyeimbangkan torehkan skor Ong/Teo. Pramudya/Yeremia akhirnya harus merelakan tiket ke babak perempat final Singapore Open 2023 usai takluk 18-21 di game kedua.

2 dari 3 halaman

Leo/Daniel Lolos Perempat Final Singapore Open 2023

Kekalahan Pramudya/Yeremia atas wakil Malaysia membuat Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin hingga kini masih menjadi satu-satunya wakil Indonesia di babak perempat final Singapore Open 2023.

Pasangan berjuluk The Babies itu sebelumnya berhasil mengamankan tiket menuju delapan besar usai menaklukkan duo Korea Selatan Kim Gi Jung/Kim Sa Rang dengan straight game, 21-14, 21-17 pada Kamis (8/6/2023).

Adapun setelah ini, Indonesia masih memiliki satu wakil lain dari nomor ganda putra. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan diagendakan bersua dengan Choi Sol-gyu/Kim Won-ho demi memperebutkan slot tanding di fase perempat final.

3 dari 3 halaman

Jadwal dan Hasil Pertandingan Singapore Open 2023

Lapangan 1

Pertandingan ke-3: Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang); 18-21, 9-21

Pertandingan ke-4: Gregoria Mariska Tunjung vs Tai Tzu Ying (Chinese Taipei); 10-21, 19-21

Pertandingan ke-9: Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia); 17-21, 18-21

Pertandingan ke-11: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)

Pertandingan ke-14: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Choi Sol-gyu/Kim Won-ho (Korea Selatan)

Lapangan 2

Pertandingan ke-4: Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia); 18-21, 17-21

Pertandingan ke-11: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang)

Pertandingan ke-12: Anthony Sinisuka Ginting vs Brian Yang (Kanada)

Pertandingan ke-13: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Rin Iwanaga/Kie Nakanishi (Jepang)

Lapangan 3

Pertandingan ke-2: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Kim Gi-jung/Kim Sa-rang (Korea Selatan); 21-14, 21-17