Sukses

Denda yang Harus Dibayarkan Cristiano Ronaldo Jika Berpisah dengan Georgina Rodriguez

Meski Ronaldo dan Georgina tidak terikat dengan pernikahan, keduanya telah membuat semacam perjanjian pranikah.

Liputan6.com, Jakarta - Beberapa waktu ke belakang, banyak rumor yang beredar soal hubungan Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez. Pasangan tersebut kerap diisukan akan segera berpisah akibat beberapa perbedaan pandangan. Meski begitu, mereka terlihat masih bersama dan menunjukkan diri di berbagai acara.

Setelah Georgina Rodriguez membahas laporan bahwa hubungan mereka sedang menghadapi krisis, bukan sesuatu yang mengejutkan jika orang-orang akhirnya berspekulasi mengenai masa depan hubungan mereka.

Jadi, mereka melakukan semua yang mereka bisa untuk menghilangkan citra itu di depan umum.

Namun, di belakang layar nampaknya pasangan tersebut sedang bersiap untuk segala kemungkinan yang dapat muncul. Dilansir dari Marca, ada media di Portugal yang melaporkan bahwa mereka sangat memikirkan akan bagaimana menjalani kehidupan keluarga jika suatu hari mereka berpisah.

Bahkan, meski Ronaldo dan Georgina tidak terikat dengan pernikahan, keduanya telah membuat semacam perjanjian pranikah. Kesepakatan ini ada jika suatu hari terjadi masalah antara pasangan itu. Salah satu perjanjiannya adalah Georgina akan mendapatkan dukungan ekonomi jika mereka berpisah.

Terungkap bahwa model dan influencer itu akan menerima sejumlah uang besar setiap bulan jika ia berpisah dari eks pemain Manchester United itu.

Marca melaporkan Georgina akan menerima 100 ribu euro setiap bulan seumur hidupnya. Selain itu, perjanjian ini juga menetapkan bahwa rumah keluarga di La Finca, Madrid akan diteruskan atas nama Georgina.

2 dari 3 halaman

Karir Cemerlang Georgina Rodriguez

Adapun beberapa pihak menilai perjanjian pranikah tersebut tidak perlu untuk diadakan mengingat Georgina Rodriguez memiliki karir yang gemilang sebagai model dan influencer jadi ia dinilai bisa berdiri sendiri. Melansir dari First Sportz, kekayaan bersih Georgina Rodriguez diperkirakan sebesar 12 juta dolar AS yang sebagian besar berasal dari pekerjaannya sebagai influencer.

Rodriguez dilaporkan bisa menerima 100 ribu dolar AS per unggahan di akun Instagramnya, menjadikannya salah satu influencer dengan bayaran paling mahal. Tak hanya itu, sosok berkebangsaan Argentina itu juga disebut menerima bayaran enam digit dari pembuatan serial Netflix tentang kehidupannya berjudul “I Am Georgina”.

3 dari 3 halaman

Tepis Semua Isu Perpisahan

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, beberapa waktu ke belakang pasangan Ronaldo dan Georgina santer diisukan berpisah. Namun, isu tersebut langsung ditepis oleh sang model dengan mengunggah pesan di akun media sosialnya yang dianggap sebagai respons isu keretakan hubungannya.

Melalui Instastory-nya, Rodriguez mengunggah foto langit malam berbintang dan menempelkan lirik lagu berjudul “If I Die” buatan penyanyi Amerika Romeo Santos di atasnya.

“Orang yang iri membuat desas-desus, gossip menyebar dan orang bodoh mempercayainya,” tulis Georgina dalam bahasa Spanyol seperti dilansir dari Metro.co.uk.