Sukses

Nomor Punggung 7 Manchester United Bakal Punya Tuan Baru, Siapa Dia?

Seragam nomor punggung 7 di Manchester United nampaknya bakal segera mendapat tuan baru. Laporan mengeklaim Erik ten Hag tengah mempertimbangkan nama mengejutkan untuk sebagai pemilik anyar nomor legendaris tersebut. Siapakah dia?

Liputan6.com, Jakarta Seragam nomor punggung 7 di Manchester United nampaknya bakal segera mendapat tuan baru. Laporan Metro mengeklaim Erik ten Hag tengah mempertimbangkan nama mengejutkan untuk sebagai pemilik anyar nomor legendaris tersebut.

Seperti diketahui, jersey berlabel 7 di Old Trafford memang sudah tak bertuan sejak beberapa waktu lalu. Nomor itu terakhir digunakan oleh Cristiano Ronaldo, sebelum megabintang asal Portugal hijrah ke Arab Saudi.

Adapun Manchester United telah membiarkan nomor legendarisnya kosong selama sisa musim 2023/2024. Namun, sang raksasa Liga Inggris konon sudah meyiapkan kandidat baru sebagai calon pemilik anyar nomor punggung 7 di Setan Merah

Menurut laporan Manchester Evening News yang dilansir dari Metro, bintang muda Argentina Alejandro Garnacho berpotensi diberi kehormatan untuk menjadi suksesor Ronaldo sebagai pemilik jersey 7 Manchester United.

Garnacho sendiri sebenarnya belum terlalu lama menjadi bagian dari tim utama MU di bawah asuhan Erik ten Hag.

Pesepak bola berusia 18 tahun itu baru mencatatkan debutnya sebagai starter untuk tim racikan pelatih asal Belanda saat melakoni laga melawan Sheriff Tiraspol di di Liga Europa pada Oktober 2022 lalu.

Kendati demikian, Garnacho dianggap sudah mampu membuat terobosan signifikan bersama Setan Merah. Situs Transfermarkt mencatat pemain asal Argentina itu telah mengoleksi total 3 gol dan 2 assists dalam 19 penampilan bersama MU di Liga Inggris.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Garnacho Pernah Dapat Pujian dari Erik ten Hag

Tak hanya di Premier League, performa gemilang Garnacho juga tersaji di kompetisi lain bersama MU. Salah satunya ialah kala Setan Merah meraih kemenangan atas Aston Villa dalam laga putaran ketiga Carabao Cup pada November 2022 lalu.

Pemain berusia 18 tahun itu sejatinya baru dimasukkan sebagai pengganti pada menit ke-62 ketika MU sudah berada di posisi tertinggal dari tim lawan. Namun, kehadirannya langsung membawa efek besar usai menyumbangkan dua assists yang dkonversi menjadi gol oleh Bruno Fernandes dan Scott McTominay.

Penampilan ini pun tak pelak langsung menuai pujian dari Erik ten Hag. Juru taktik asal Belanda mengakui bahwa Garnacho memberi efek positif bagi skuadnya. Walau begitu, Ten Hag menilai sang pemain masih perlu banyak belajar agar bisa menjaga konsistensi saat tampil di lapangan hijau.

“Saya pikir, itu bagus ketika dia masuk. Dia mampu menunjukkan kinerja yang berdampak dalam permainan. (Efek kehadirannya) cukup jelas, dengan dua assists dan beberapa dribel bagus. Akan tetapi, ada juga hal yang harus ia tingkatkan,” tutur Ten Hag kala itu.

3 dari 4 halaman

Remaja Pertama yang Dapat Nomor Punggung 7 Setelah Ronaldo

Apabila pertimbangan Erik ten Hag benar-benar terealisasi, Alejandro Garnacho bakal menjadi pemain remaja pertama yang menerima nomor punggung 7 sejak Cristiano Ronaldo mendapat kehormatan serupa pada 2003.

Seperti diketahui, megabintang asal Portugal itu memang identik dengan angka 7 sepanjang kariernya di Old Trafford. Cristiano Ronaldo mewarisi nomor tersebut dari David Beckham.

Ia lantas mengenakan seragam yang sama selama enam musim di Manchester United, sebelum akhirnya hijrah ke raksasa Liga Spanyol Real Madrid.

Selain CR7 dan David Beckham, sejumlah pemain legendaris lain juga sempat mengenakan nomor punggung 7 di Setan Merah. Beberapa di antaranya ialah Eric Cantona, Michael Owen, Angel Di Maria, hungga Edinson Cavani.

4 dari 4 halaman

Posisi Manchester United di Liga Inggris

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.