Sukses

Diincar Banyak Klub, Presiden Barcelona Joan Laporta Ngotot Inggin Boyong 'Messi Turki'

Barcelona sangat ingin merekrut Guler, meski diakui banyak persaingan, karena anak muda itu telah menarik minat dari beberapa klub di seluruh Eropa.

Liputan6.com, Jakarta Presiden Barcelona Joan Laporta mengonfirmasi bahwa klub sedang dalam pembicaraan dengan Fenerbahce untuk penandatanganan remaja Turki Arda Guler.

Gelandang serang berusia 18 tahun ini merupakan salah satu talenta muda yang paling dicari di Eropa. Penampilan Guler membuat beberapa klub besar merasa terkesan.

Guler telah menarik minat Real Madrid dan Barcelona. Bukan itu saja klub Liga Inggris seperti Arsenal, Manchester City, Liverpool dan Newcastle juga disebut-sebut tertarik merekrutnya.

Pemain berusia 18 tahun, yang dijuluki 'Lionel Messi dari Turki' oleh media lokal, diduga tersedia dengan harga murah 17,5 juta euro atau 15 juta pounds karena klausul dalam kontraknya.

Laporta telah mengkonfirmasi bahwa Barcelona telah lama menaruh minat pada Guler. Dia mengungkapkan bahwa direktur olahraga Deco telah terbang ke Turki untuk membuat kemajuan dalam transfer tersebut.

2 dari 5 halaman

Laporta Akui Harus Bersaing dengan Klub Besar Eropa

Laporta menegaskan Barcelona sangat ingin merekrut Guler. Namun, dia juga mengakui bahwa anak muda itu telah menarik minat dari beberapa klub di seluruh Eropa.

“Dia adalah pemain yang sangat muda, memang benar bahwa pencari bakat kami telah mengikutinya sejak lama dan banyak klub besar di Eropa menginginkannya. Kami sedang berbicara dengan Fenerbahce,” kata Laporta pada TV3.

3 dari 5 halaman

Barcelona Ingin Pembayarannya Dicicil

Blaugrana dilaporkan bersedia memenuhi klausul pelepasan Guler tetapi lebih memilih untuk melakukan pembayaran secara mencicil.

Memang, mengingat situasi keuangan di klub, kedatangan Guler terpaksa direncanakan tahun depan. Sesuai Barca Universal, klub ingin merekrut remaja itu musim panas ini dan meminjamkannya kembali ke Fenerbahce untuk musim ini.

4 dari 5 halaman

Barcelona Ingin Melakukan Lompatan ke Eropa

"Memenangkan enam gelar liga dalam satu musim dengan enam tim profesional adalah sumber kebanggaan yang luar biasa," kata Laporta.

“Kami juga memiliki rencana kelayakan yang disetujui oleh La Liga. Kami ingin lebih," imbuhnya.

“Kami tidak puas dengan ini dan kami harus melakukan lompatan ke Eropa dan itulah mengapa kami memperkuat diri kami sendiri.”

5 dari 5 halaman

Guler Menjadi Pencetak Gol Termuda

Guler melakukan debutnya di tim utama Fenerbahce pada musim 2021/22 melawan HJK Helsinki dalam kualifikasi Liga Europa.

Anak muda itu kemudian menjadi pencetak gol termuda raksasa Turki melawan Alanyaspor, dengan melepaskan tembakan voli sensasional pada Maret 2022.

Guler telah membuat 51 penampilan selama dua musim terakhir, mencetak sembilan gol dan mengklaim 12 assist di semua kompetisi.