Liputan6.com, Jakarta- Bali United belum bisa bangkit di awal musim BRI Liga 1 2023.2024. Serdadu Tridatu menelan dua kekalahan beruntun di dua pekan awal. Kali ini mereka keok 1-3 ketika dijamu Borneo FC di Stadion Segiri, Sabtu (8/7/2023) malam WIB.
Dengan kekalahan ini Bali United terdampar di dasar klasemen BRI Liga 1 2023/2024. Pasukan Stefano Cugurra itu sealu kalah dari dua laga awal. Di pekan pertama mereka dipermalukan PSS Sleman. Sedangkan Borneo FC bertengger di posisi empat dengan koleksi empat poin.
Baca Juga
Pertemuan Borneo FC melawan Bali United berlangsung ketat sejak awal. Namun tak banyak peluang tercipta pada babak pertama. Borneo mengancam lebih dulu melalui Matheus Pato, namun masih bisa dimentahkan kiper Adilson Maringa.
Advertisement
Bali United juga mendapat satu peluang di babak pertama tepatnya sesaat sebelum turun minum lewat Elias Dolah. Tapi masih belum menemui sasaran sehingga skor kacamata menutup babak pertama.
Tiga menit setelah turun minum, Bali United membungkam publik Stadion Segiri setelah Privat Mbarga mampu menjebol gawang Borneo yang dikawal Nadea Argawinata. Mbarga menuntaskan umpan matang dari Ardi Idrus.
Pato Mimpi Buruk Bali United
Borneo FC merespons dengan sangat baik. Pada menit 55, papan skor sudah berimbang 1-1. Pato akhirnya sukses menjebol gawang Adilson melalui eksekusi penalti. Pato sebelumnya dilanggar Haudi Abdillah di kotak terlarang.
Laga berjalan satu jam, Borneo FC berbalik unggul. Winger Terens Puhiri mencetak gol lewat sundulan menuntaskan umpan dari Stefano Lilipaly.
Pato benar-benar jadi mimpi buruk bagi Bali United. Pada menit 66, Pato mencetak gol keduanya setelah menanduk umpan dari Lilipaly. Borneo pun unggul 3-1 atas Bali United.
Usaha Bali United mengejar ketertinggalan di sisa waktu tak berhasil. Skor 3-1 bertahan sampai peluit panjang ditiup wasit.
Â
Advertisement
Persita Sikat PSIS
Sementara itu Persita Tangerang berhasil meraih kemenangan perdana di BRI Liga 1 2023/2024. Pendekar Cisadane menang 2-0 ketika menjamu PSIS Semarang di Stadion Indomilk Arena, Sabtu (8/7/2023) malam WIB.
Dua gol kemenangan Persita tercipta di babak kedua melalui dua pemain asingnya. Christian Rontini membuka keunggulan Persita di menit 61. Kemudian digandakan oleh Ezequiel Vidal ketika laga tersisa empat menit lagi.