Sukses

Ogah Pusingkan Piala AFF U-23, Shin Tae-yong Fokus Siapkan Tim untuk Kualifikasi Piala Asia U-23

Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong ogah terlalu ambil pusing soal Piala AFF U-23 2023 yang dijadwalkan bergulir di Thailand mulai 17 hingga 26 Agustus mendatang. Juru taktik yang pernah menukangi Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu mengaku pihaknya lebih ingin fokus mempersiapkan tim untuk Kualifikasi Piala Asia U-23.

Liputan6.com, Jakarta Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong ogah terlalu ambil pusing soal Piala AFF U-23 2023 yang dijadwalkan bergulir di Thailand mulai 17 hingga 26 Agustus mendatang.

Juru taktik yang pernah menukangi Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu mengaku pihaknya lebih ingin fokus mempersiapkan tim untuk Kualifikasi Piala Asia U-23. Pasalnya, gelaran tersebut bisa menjadi ajang memperebutkan tiket menuju Olimpiade Paris 2024.

Sekadar informasi, Timnas Indonesia U-23 sejatinya telah memulai sesi latihan perdana jelang Piala AFF U-23 di Lapangan A Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Kamis (10/8/2023) sore WIB.

Dari total 23 nama yang dipanggil Shin Tae-yog untuk memperkuat Garuda Muda, hanya 17 di antaranya yang hadir tepat waktu. Sebanyak 4 pemain sudah mengonfirmasi tanggal bergabung, sementara dua lain yakni Rizky Ridho (Persija Jakarta) dan Dzaky Asraf (PSM Makassar) belum menunjukkan tanda-tanda akan dilepas oleh klub masing-masing.

Kendati demikian, Shin Tae-yong selaku pelatih Timnas Indonesia U-23 rupanya enggan ambil pusing menanggapi situasi tersebut. Piala AFF U-23 sejak awal memang tak dijadikan sasaran prioritas, dengan STY lebih fokus menyiapkan tim untuk tampl di Piala Asia U-23 September mendatang.

"Seperti yang bisa dilihat pastinya tidak cukup waktunya (untuk persiapan Piala AFF U-23). Apalagi TC perdana, tidak semua pemain datang. Kami tidak tahu kapan mereka datang, (tetapi) saya tidak mau stress karena pemain yang belum datang," tutur Shin Tae-yong saat ditemui awak media selepas latihan pertama Timnas Indonesia U-23 di Lapangan A GBK, Kamis (10/8/2023).

"Persiapan ini akan fokus ke Kualifikasi Piala Asia U-23 September. Dengan pemain yang ada saya akan coba memaksimalkan, dan akan cari juga pemain yang baru untuk Kualifikasi Piala Asia U-23, September" sambung pelatih berusia 52 tahun tersebut.

2 dari 3 halaman

Target Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Asia U-23

Selaras dengan hal tersebut, Shin Tae-yong juga mengungkap target ambisiusnya untuk Kualifikasi Piala Asia U-23. Ia berharap pihaknya dapat mengantar Garuda Muda lolos dar kualifikasi demi memperbesar asa merebut tiket menuju Olimpiade.

Sementara itu untuk Piala AFF U-23, juru taktik asal Korea Selatan justru berharap turnamen itu tak diadakan lagi di masa mendatang. Pasalnya, kompetisi semacam ini dinilai menghambat perkembangan liga dalam negeri.

"Untuk AFC memang ada target. Pasti mau loloskan tim ini di kualifikasi babak terakhir dan masuk kualifikasi Olimpiad," tutur Shin Tae-yong kepada awak media.

"Untuk AFF (U-23), saya berharap tidak ada lagi turnamen AFF U-23 karena pemain-pemain u-23 itu banyak yang bermain di Liga 1 dan (menjadi) tim inti (di klub) mereka masing-masing. Jadi dengan adanya turnamen AFF U-23 ini sebenarnya merugikan liga dan mengganggu perkembangan sepak bola sebuah negara," tandas dia.

3 dari 3 halaman

Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 untuk Piala AFF U-23

1. Amiruddin Bagas - Barito Putera

2. Muhammad Adisatryo - PSIS Semarang

3. Arkhan Fikri - Arema FC

4. Kadek Arel - Bali United

5. Muhammad Ragil - Bhayangkara Presisi FC

6. Komang Teguh - Borneo FC

7. Jeam Kelly - Persik Kediri

8. Muhammad Fajar - Borneo FC

9. Daffa Fasya - Borneo FC

10. Salim Akbar - Madura United

11. Ernando Ari - Persebaya Surabaya

12. Beckham Putra - Persib Bandung

13. Robi Darwis - Persib Bandung

14. Frengky Missa - Persikabo Kabupaten Bogor

15. Muhammad Ferarri - Persija Jakarta

16. Rizky Ridho - Persija Jakarta

17. Rifky Dwi - Persita Tangerang

18. Muhammad Dzaky - PSM Makassar

19. Irfan Jauhari - Persis Solo

20. Muhammad Ramadhan Sananta - Persis Solo

21. Abdul Rahman - Rans Nusantara

22. Esal Sahrul - Persita Tangerang

23. Alfeandra Dewangga - PSIS Semarang