Sukses

Arsenal vs Machester United, Erik Ten Hag Akan Mainkan Rasmus Hojlund

Erik ten Hag kemungkinan memainkan Rasmus Hojlund dari awal laga saat menghadapi tuan rumah Arsenal pada matchday keempat Liga Inggris di Emirates Stadium, Minggu (3/9) pukul 22:30 WIB.

Liputan6.com, Jakarta - Manchester United membutuhkan striker baru selama bursa transfer musim panas 2023 dan memilih Harry Kane sebagai target utamanya. Namun, bintang Tottenham Hotspur tersebut bergabung dengan Bayern Munchen ketimbang MU.

MU kemudian mendatangkan Rasmus Hojlund dari Atalanta dengan kesepakatan 64 juta pound, yang bisa mencapai 72 juta pound. Tapi, cedera punggung menghalangi pemain timnas Denmark itu untuk tampil di tiga pertandingan pertama Liga Inggris musim 2023/2024.

Namun, Manajer MU Erik ten Hag mengatakan pemain berusia 20 tahun tersebut fit untuk menjalani debutnya di Liga Inggris saat melawan Arsenal pada Minggu (3/9) pukul 22:30 WIB. Bahkan, Hojlund bisa dimainkan sejak awal laga di Emitares Stadium.

"Dia bahkan tidak bermain dalam pertandingan tetapi sekarang dalam sesi latihan. Dia menegaskan kesan yang kami miliki tentang dia ketika kami memantaunya," kata Erik ten Hag.

"Kami benar-benar memantaunya secara intens. Dia bertingkah sangat bagus minggu ini, semangatnya sangat bagus. Dia sangat termotivasi, tentu saja, untuk memulai, untuk berada di tim."

"Dia tidak sabar menunggu dan saya pikir kami melakukan hal yang benar (menunggu debutnya). Tapi, tentu saja saya akan menghargainya jika itu terjadi sejak pertandingan pertama, tapi bukan itu masalahnya," ucap ahli taktik Belanda itu menambahkan tentang Rasmus Hojlund.

"Tapi, sekarang dia sudah fit, kami senang, dia pasti akan memperkuat skuad dan memberikan dampak yang sangat bagus untuk tim."

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Rasmus Hojlund Dibandingkan dengan Erling Haaland

Rasmus Hojlund memulai kariernya di klub kampung halaman dengan FC Copenhagen. Dia kemudian bergabung dengan klub Austria Sturm Graz dan klub Italia Atalanta.

Pemain berusia 20 tahun itu mencetak sembilan gol di Serie A musim lalu. Dia juga membuat enam gol untuk tim nasional Denmark.

"Dia berani dan itu sudah cukup,” kata Ten Hag. “Ketika dia berani dan mempunyai keyakinan, sisanya akan datang," kata Erik ten Hag.

Profil Hojlund, lintasan karier, dan asal-usul Skandinavia telah membuatnya dibandingkan dengan bintang Manchester City Erling Haaland. Striker timnas Norwegia itu pernah coba direkrut United di masa lalu dan sekarang mencetak banyak gol untuk Manchester City.

Ditanya apakah dia bisa menerima perbandingan Hojlund dengan Haaland, Ten Hag mengatakan: "Saya pikir dia adalah karakter yang berbeda di skuad kami dan itu membuatnya sangat menarik."

"Saya pikir untuk keseimbangan dalam skuad, itu sangat bagus dan kami sudah menyadarinya minggu ini ketika dia datang dengan semangat berbeda."

"Dia memberikan energi itu, jadi Anda melihat pemain lain mendapatkan energi darinya, jadi itu sangat bagus," ujar Ten Hag.

"Biarkan saja dia menetap, beri dia waktu. Tidak ada pemain yang bisa bertindak sejak awal. Tentu saja kami mengharapkan dampak yang besar, tetapi dia juga memerlukan waktu untuk menyesuaikan diri dengan tim, untuk menyesuaikan diri dengan cara bermainnya."

"Sisanya akan datang. Saya sangat yakin akan hal itu," tegas Ten Hag.

 

3 dari 4 halaman

Manchester United vs FC Copenhagen

Rasmus Hojlund akan menghadapi mantan klubnya FC Copenhagen pada babak penyisihan grup Liga Champions. Selain Copenhagen, Manchester United juga akan melawan Galatasaray dan Bayern Munchen.

"Saya pikir kami memiliki undian yang sangat menarik," kata Ten Hag. “Semua tim besar, tapi itu normal di Liga Champions."

"Kami sangat menantikan karena Anda mendapat tantangan di level tertinggi," pungkas Ten Hag.

4 dari 4 halaman

Peringkat Liga Inggris

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.