Sukses

Barcelona Siap Tampung 2 Deadwood Milik Manchester United

Barcelona dilaporkan mengusahakan mendatangkan dua pemain minim kontribusi milik Manchester United pada Januari nanti.

Liputan6.com, Jakarta- Manchester United sedang pusing berat di awal musim 2023/2024. Kelakuan pemainnya membuat kondisi tim menjadi tidak terlalu kondusif. MU pun berencana membuang pemain yang bermasalah dan tak berguna atau deadwood pada awal 2024 nanti.

Di tengah upaya MU membuang pemain minim kontribusi, ada sedikit kabar baik datang dari Barcelona. Klub LaLiga tersebut dilaporkan Mundo Deportivo siap menampung dua pemain MU pada Januari nanti yakni winger Jadon Sancho dan penyerang Anthony Martial.

Pelatih Barcelona Xavi Hernandez diklaim tertarik dengan Sancho dan yakni bisa mengembalikan penampilan terbaik pemuda Inggris tersebut seperti ketika masih bermain di Borussia Dortmund.

Barca membutuhkan Sancho karena masih kekurangan stok pemain sayap. Mereka melepas Ousmane Dembele dan Ansu Fati di musim panas 2023 lalu, tapi cuma mendatangkan satu penggantinya yakni Joao Felix yang dipinjam dari Atletico Madrid.

Martial juga dipertimbangkan dibawa ke Nou Camp jika bisa tersedia dengan harga murah. Martial disiapkan menjadi pelapis bagi Robert Lewandowski. Barca saat ini praktis cuma punya satu penyerang murni saja yaitu Lewandowski.

Harga Anthony Martial tidak akan terlalu mahal pada Januari 2024. Kontrak pemain asal Prancis itu akan habis Juni nanti meski MU memiliki opsi untuk memperpanjangnya lagi selama setahun.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Barcelona Coba Pinjam Sancho dari MU

Untuk Sancho, MU memang akan mematok bandrol di atas 50 juta euro. Namun Barcelona berharap bisa meminjam eks pemain binaan Manchester City itu akibat bermasalah dengan manajer Erik ten Hag di awal musim ini.

Sancho saat ini dibekukan dari tim utama MU setelah melancarkan serangan di media sosial kepada Ten Hag. Sancho kesal dengan pernyataan Ten Hag yang menyatakan dirinya sangat buruk kinerjanya saat latihan.

3 dari 4 halaman

Nasib Sancho di MU

Ten Hag telah memastikan Sancho tidak akan dimainkan dulu bersama skuad utama MU. Kabarnya pelatih asal Belanda itu meminta Sancho untuk meminta maaf langsung kepada dirinya.

Sancho ngotot dan bersikeras tidak mau meminta maaf. Dia hanya menghapus postingannya di media sosial yang mengkritik Ten Hag. Akiabtnya Sancho masih belum bisa ikut latihan bersama skuad utama Setan Merah.

4 dari 4 halaman

Klasemen Liga Inggris

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.