Sukses

Sering Gagal, Manchester United Malah Lirik Pemain dari Italia Lagi

Manchester United dikabarkan kembali membidik pemain nasional Italia meski sudah punya banyak pengalaman buruk.

Liputan6.com, Jakarta- Selain Brasil, Manchester United juga punya pengalaman sangat buruk dengan pemain asal Italia. Sudah ada tujuh pemain berkebangsaan Italia yang pernah membela MU tapi semuanya gagal total.

Dimulai dari Carlo Sartori, Massimo Taibi, Giuseppe Rossi, Rodrigo Possebon, Federico Macheda, Davide Petrucci hingga yang terakhir Matteo Darmian, semuanya tak ada yang benar-benar menjadi bintang. Yang tampil paling banyak adalah Darmian dengan 92 laga.

Walau sudah punya pengalaman yang buruk, MU masih suka pemain dari Italia. Mereka kembali melirik pemain dari negeri Pizza untuk tahun 2024 nanti. Laporan dari Italia menunjukkan MU sedang mengejar bek tengah berbakat Giorgio Scalvini dari Atalanta.

Pemuda 19 tahun itu sudah menjadi andalan utama di pertahanan Atalanta sejak musim lalu. Scalvini juga telah dipanggil membela timnas senior Italia. Bakat besar Scalvini membuat banyak klub besar tertarik membelinya. Sebelum MU, Juventus dan AC Milan sudah lebih dulu melirik Scalvini.

MU melirik Scalvini karena lini belakang mengalami masalah di musim 2023/2024. Bek tengah andalannya Lisandro Martinez mengalami cedera parah dan harus absen lama. Sedangkan masa depan Raphael Varane mulai menyisakan tanda tanya. Harry Maguire, Victor Lindelof dan Jonny Evans kinerjanya tak konsisten.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

MU Punya Hubungan Baik dengan Atalanta

Hubungan baik MU dengan Atalanta akan dimanfaatkan untuk memenangi persaingan dengan Juventus dan AC Milan. MU dalam lima tahun terakhir sering membeli pemain berbakat dari Atalanta.

MU merekrut Amad Diallo Traore pada tahun 2021 dan kemudian membajak striker Rasmus Hojlun tahun lalu dengan biaya 64 juta poundsterling pada musim panas 2023 lalu.

3 dari 4 halaman

Dana MU Tak Banyak Usai Jor-Joran di Musim Panas

Harga Scalvini sendiri tidak akan murah. Atalanta kabarnya ingin meraup 43,4 juta poundsterling dari penjualan Scalvini. Konidis ini akan merepotkan MU. Mereka harus menunggu sampai musim panas 2024 untuk bisa belanja mewah. 

Kegagalan pembelian total oleh Sheikh Jassim membuat Setan Merah tak bisa belanja terlalu jor-joran pada musim dingin 2024 nanti. MU hanya bisa membeli beberapa pemain berharga murah karena sudah menghabiskan lebih dari 150 juta poundsterling di musim panas 2023.

4 dari 4 halaman

Klasemen Liga Inggris

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini