Sukses

Prediksi Valentino Rossi untuk Duet Marc Marquez dan Ducati di MotoGP 2024

Valentino Rossi memberi komentar terkait kehadiran Marc Marquez di kontingen Ducati. Seperti apa pendapatnya terhadap mantan salah satu rival terbesarnya tersebut?

 

Liputan6.com, Jakarta - Valentino Rossi memberi komentar terkait kehadiran Marc Marquez di kontingen Ducati. Seperti apa pendapatnya terhadap mantan salah satu rival terbesarnya tersebut? 

Marquez mengakhiri hubungan 11 tahun dengan Honda karena penurunan performa. Dia rela pindah ke tim satelit Gresini Racing dengan harapan dapat kembali merasakan hasil baik karena kekuatan motor Ducati mulai MotoGP 2024.

“Kedatangan Marc akan sangat menarik untuk disaksikan,” kata Rossi. “Begitu pula dengan bagaimana Ducati akan mengelola keberadaannya.” 

Rossi pensiun dari MotoGP pada 2021. Dia kemudian membentuk tim independen VR46 Racing yang juga memakai Ducati.

“Marc akan sangat berbahaya dan tim kami harus berada dalam kondisi prima,” tegas Rossi dilansir GPOne.

Kehadiran Marquez di kelas utama menandai awal dominasi Rossi pada 2013. Marquez kemudian menjadi juara dunia MotoGP dalam enam kesempatan dan total memiliki delapan titel.

Sementara Rossi unggul koleksi satu angka atas pembalap asal Spanyol tersebut.

2 dari 3 halaman

Marc Marquez Langsung Unjuk Gigi

Marquez langsung menunjukkan kepiawaiannya pada tes Valencia pekan lalu. Dia mencatat waktu terbaik keempat menggunakan Desmosedici yang setahun lebih tua.

Sosok berusia 30 tahun itu juga mengobral senyum, gestur yang jarang terlihat sejak dirinya mengalami kecelakaan parah pada awal musim 2020.

Mantan rekan Marquez di Repsol Honda, Dani Pedrosa pun langsung merasa ngeri. Dia merasa ini bakal jadi kabar buruk bagi rival Marquez dalam perebutan gelar juara di MotoGP 2024.

Pedrosa adalah salah satu mantan pembalap yang dimintai pendapat oleh Marquez sebelum pindah ke Ducati. Enam musim bersama di Repsol Honda membuat mereka saling mengenal.

"Hal pertama yang kita lihat yaitu senyuman dia saat melakukan percobaan pertama dengan Ducati. Tentunya, itu bukan kabar baik untuk kompetisi MotoGP!" kata Dani Pedrosa seperti dikutip crash.

"Seperti yang lain, saya juga di sini ingin melihat aksinya dengan motor dan penasaran dengan penampilannya."

Tak hanya Dani Pedrosa, manajer Ducati Davide Tardozzi bahkan tak segan untuk menempatkan Marquez sebagai calon pembalap peraih posisi 3 besar musim depan.

"Dia impresif. Dia sudah menunjukkan apa yang bisa dilakukannya musim depan. Saya yakin Marquez bakal jadi salah satu peraih posisi 3 besar tahun depan," ujarnya.

3 dari 3 halaman

Trio Pembalap Ducati Ikut Komentari Kinerja Marc Marquez

Kehadiran Marc Marquez di "gerbong" Ducati membuat persaingan dalam perebutan gelar juara MotoGP memanas. Trio jagoan Ducati yang bersaing ketat di MotoGP 2023 pun memberi tanggapan dengan kesan awal Marquez yang langsung kencang dengan motor Ducati.

Tiga pembalap Ducati yaitu Francesco Bagnaia, Jorge Martin dan Marco Bezzecchi memang tidak bisa tutup mata dengan kehadiran Marquez. Apalagi juara MotoGP sebanyak enam kali itu langsung gacor dengan Desmosedici GP23 pada tes MotoGP Valencia pada Selasa lalu.

Pecco Bagnaia yang pertama memberi pendapatnya soal debut Marquez dengan Ducati. Juara MotoGP 2023 dan 2024 itu mengaku sudah bisa memprediksinya sejak lama.

"Saya sudah bilang sejak beberapa balapan lalu, dia bisa jadi yang pertama di tes pertama. Saya ketinggalan beberapa posisi, tapi Marquez bisa senang dengan motornya. Ducati sudah melakukan pekerjaan hebat dan Marquez bisa menikmatinya," kata Bagnaia kepada MotoGP.com.

Marquez memang baru tahap awal di kepindahannya di Ducati. Namun dia diprediksi bisa bersaing menjadi juara dunia melawan Bagnaia atau Martin.

"Ini tidak mengejutkan dan dia memang sangat kompetitif. Jadi mari kita belajar bagaimana untuk kalahkan dia," kata Martin.

Di sisi lain, Bezzecchi juga cukup terpesona dengan penampilan Marquez dengan Ducati. Sempat bersitegang karena ditabrak Marquez di MotoGP Valencia lalu, Bezzecchi sejak awal sudah mengira Marquez bakal kencang.

"Kami sudah prediksi dia bakal kencang. Semua orang di Ducati menyiapkan ini jadi saya tidak terkejut. Ini sesuatu yang bagus," ujarnya.

"Saya melihat dia langsung beberapa kali saat di trek dan dia membalap dengan sangat baik. Kita sudah tahu Marc Marquez seperti apa, kemampuannya tak perlu diragukan lagi."

Video Terkini