Liputan6.com, Jakarta- Manchester United meraih kemenangan penting di Liga Inggris saat menjamu Chelsea di Stadio Old Trafford, Kamis (7/12/2023) dini hari WIB. MU menang 2-1 berkat brace dari gelandang Scott McTominay.
MU memulai pertandingan dengan gemilang. Mereka mendapat hadiah penalti saat laga baru berjalan tujuh menit. Pemain sayap Antony dilanggar oleh gelandang Chelsea Enzo Fernandes di kotak terlarang.
Baca Juga
Link Live Streaming Liga Inggris Manchester United vs Chelsea, Sebentar Lagi Tayang di Vidio
Link Live Streaming Liga Inggris Manchester United vs Chelsea, Minggu 3 November 2024 Pukul 23.30 WIB di SCTV dan Vidio
Prediksi Liga Inggris Manchester United vs Chelsea: Sentuhan Emas Ruud van Nistelrooy Berlanjut?
Sial bagi MU, penalti ini tak membuahkan gol. Bruno Fernandes yang maju sebagai algojo gagal menjebol gawang Chelsea. Tendangan penaltinya mampu dimentahkan penjaga gawang Roberto Sanchez.
Advertisement
Chelsea balas mengancam dan hampir membuat Bruno Fernandes menyesali kegagalan mencetak gol dari penalti. Mykhailo Mudryk membuat publik Old Trafford deg-degan ketika tendangannya masih membentur tiang gawang di menit 12.
MU kembali mengancam pada menit 15. Kali ini aksi dari Antony masih bisa diamankan oleh Sanchez. Dua menit kemudian giliran Enzo Fernandez yang menjajal ketangguhan kiper MU Andre Onana.
Di menit 19, publik Old Trafford akhirnya bersorak gembira. Scott McTominay membuka keunggulan MU. Bola sepakan bek tengah Harry Maguire masih bisa diblok dan langsung disambar oleh McTominay.
McTominay seharusnya bisa membawa MU menggandakan skor ketika laga berjalan setengah jam bila saja Sanchez tidak melakukan dua penyelamatan gemilang beruntun. Sundulan McTominay di mulut gawang dengan cekatan ditepis Sanchez. Bola muntah yang disambar McTominay kembali dimentahkan oleh kiper Chelsea itu.
Pada menit 33, Chelsea seharusnya bisa menyamakan skor. Beruntung bagi MU, striker Chelsea Nicolas Jackson gagal menjebol gawang Andre Onana dalam situasi satu lawan satu. Bola nyangkut di kakinya akibat buruknya umpan dari Raheem Sterling.
Beberapa detik sebelum jeda, Chelsea akhirnya bisa menyamakan skor. Cole Palmer membungkam fans MU dengan golnya. Eks pemain Manchester City itu menuntaskan umpan dari Mudryk. Babak pertama berakhir sama kuat 1-1.
Babak Kedua MU vs Chelsea
Skor 1-1 membuat pertandingan babak kedua berjalan makin seru. Kedua tim silih berganti melancarkan tekanan. Chelsea kerap mengancam lewat kecepatan Mudryk. MU juga mengandalkan kelincahan Alejandro Garnacho.
MU akhirnya bisa kembali memimpin pada menit 69. Garnacho meneror pertahanan Chelsea dan diakhiri dengan umpan yang mampu diselesaikan McTominay guna mencetak gol keduanya. MU 2, Chelsea 1.
Wasit harus mengecek VAR terlebih dulu sebelum mengesahkan gol McTominay ini.
Tiga menit berselang McTominay seharusnya bisa menambah keunggulan MU dan membuat hat-trick. Sayangnya eksekusi pemain Skotlandia itu kali ini melebar dari gawang Chelsea.
MU mampu mempertahankan keunggulan 2-1 ini setelah Chelsea gagal mencetak gol di menit akhir lewat bek Levi Colwill. Dia gagal memanfaatkan peluang di depan gawang Setan Merah.
Kemenangan ini membuat MU tetap di posisi enam klasemen Liga Inggris dengan 26 poin. Adapun Chelsea tertahan di urutan 10 dengan raihan 19 poin.
Advertisement
Susunan Pemain MU vs Chelsea
MU: Andre Onana, Harry Maguire, Victor Lindeloef (Sergio Reguilon 45'), Luke Shaw, Diogo Dalot, Scott McTominay, Bruno Fernandes, Sofyan Amrabat, Antony, Alejandro Garnacho (Jonny Evans 90+2), Rasmus Hojlund (Marcus Rashford 84')
Chelsea: Robert Sanchez, Levi Colwill, Thiago Silva, Axel Disasi, Marc Cucurella (Reece James 45'), Enzo Fernandez, Moises Caicedo, Cole Palmer, Mykhailo Mudryk (Armando Broja 77'), Raheem Sterling, Nicolas Jackson