Liputan6.com, Jakarta- Tak terasa Natal dan Tahun Baru 2024 segera tiba. NBA sudah menyiapkan beragam keseruan menyambut libur akhir tahun. Mulai dari pertandingan seru hingga merchandise yang bisa menjadi kado spesial.
Pertandingan-pertandingan NBA tetap berlangsung di tengah libur Natal dan Tahun Baru. Bahkan tepat di 25 Desember, NBA selalu menghadirkan pertandingan besar yang bakal memanjakan fans di tengah momen berkumpul bersama keluarga.
Baca Juga
Sejak musim kedua di tahun 1947, NBA selalu rutin menggelar pertandingan tepat di hari Natal. Bahkan mulai 1995, tim juara bertahan wajib bertanding di tanggal 25 Desember.
Advertisement
Keseruan pertandingan NBA musim 2023/2024 termasuk laga-laga besar di hari Natal bisa disaksikan melalui NBA League Pass.
NBA League Pass bisa juga dijadikan kado akhir tahun yang spesial untuk temanmu yang paling tidak mau ketinggalan pertandingan NBA. Dengan NBA League Pass, fans bisa menyaksikan pertandingan dari mana saja lewat ponsel, tablet hingga laptop.
Menjelang akhir tahun, layanan ini biasanya hadir dengan harga special dengan penawaran terbaik untuk paket NBA League Pass Annual dan NBA League Pass Premium bagi para penggemar yang ingin berlangganan.
Untuk para gamers yang menyukai NBA, menjelang akhir tahun, NBA 2K kembali hadir dengan versi terbarunya. Versi ini memberikan pengalaman yang lebih menyenangkan bagi para pecinta basket saat terjun ke dunia virtual untuk melakukan slam dunk, lemparan three-pointers, dan pertarungan yang sengit saat melawan pemain lain.
NBA 2K24 hadir dengan memberikan pengalaman bermain terbaik serta dengan grafis canggih, gameplay yang realistis, dan daftar pemain NBA yang lebih banyak. Itulah mengapa game NBA 2K24 adalah hadiah yang sempurna untuk para penggemar basket dengan menawarkan kesempatan terbaik dalam menikmati simulasi permainan bola basket terbaru secara virtual dan berbagi kegembiraan bermain dengan sesama gamers.
Kado Natal ala NBA
Untuk menghidupkan suasana musim liburan, ubah ruang tamu temanmu jadi surga basket dengan sentuhan produk bertema NBA. Mulai dari poster dan wall art sebagai dekorasi, dan bantal yang menampilkan warna dan logo tim favorit mereka sebagai dekorasi. Hal ini tidak hanya membawa daya tarik visual tetapi juga memberikan sentuhan yang menunjukan kegemaran terhadap tim favoritnya.
Musim liburan adalah waktu yang tepat untuk merayakan kebersamaan dan kegembiraan. Dan apa cara yang lebih baik untuk melakukannya hal tersebut selain dengan berbagi antusiasme mengenai hobi kalian bersama orang yang kamu sayangi? Selain rekomendasi di atas, kamu juga bisa menghadiahkan temanmu barang-barang bertema olahraga yang dapat menyempurnakan pengalaman liburan mereka, seperti topi, t-shirt, serta hoodie, yang tidak hanya bisa dipakai di lapangan, tapi di kehidupan sehari-hari pun juga.
Memberikan hadiah bertema olahraga juga merupakan cara yang tepat untuk mendukung orang yang kamu sayang untuk memulai gaya hidup baru yang aktif dan sehat, terutama bagi mereka yang memiliki resolusi tahun baru untuk meraih hidup yang lebih sehat.
Berikan kejutan bagi orang terkasihmu di musim liburan ini dengan hadiah yang stylish! Sepasang sepatu sneaker basket yang terinspirasi dari para pemain NBA favorit mereka menjadi simbol fandom NBA dan fashion statement yang tepat.
Advertisement
Toko Resmi NBA
Memilih hadiah yang tepat merupakan cara untuk mengekspresikan rasa cinta dan perhatian kepada teman terkasih. Hadiah yang dipilih secara khusus akan selalu lebih dihargai dan menempatkan si pemberi hadiah sebagai seseorang yang penuh dengan perhatian bagi penerimanya.
Merchandise NBA di Indonesia sendiri sudah sejak beberapa tahun terakhir dijual resmi secara online melalui toko resmi di NBAstore.co.id.