Liputan6.com, Jakarta - Kabar buruk kembali menimpa Manchester United menjelang pertandingan melawan Liverpool akhir pekan ini. Dua pemain belakang utama mereka yakni Luke Shaw dan Harry Maguire dilaporkan mengalami cedera serius dalam pertandingan terakhir.
“Kami jelas harus menunggu 24 jam dan kemudian kami akan melakukan penilaian dan diagnosis jadi kami harus menunggu," ucap manajer Erik Ten Hag dikutip situs resmi MU.
Baca Juga
Diketahui ketika bersaing melawan Bayern Munchen, Rabu (13/12/2023) dini hari WIB, Maguire mengalami cedera pada pangkal pahanya pada paruh pertama pertandingan dan digantikan oleh Jonny Evans.
Advertisement
Sementara itu, Shaw mengalami cedera hamstring di menit-menit terakhir babak pertama, sehingga Aaron Wan-Bissaka masuk menggantikannya di jeda laga.
Kedua pemain tersebut kini menjadi bagian dari sejumlah pemain yang mengalami cedera dalam skuad Setan Merah, yang juga melibatkan bek-bek seperti Lisandro Martinez, Victor Lindelof, dan Tyrell Malacia.
Selain itu, dalam daftar cedera juga terdapat gelandang Casemiro, Christian Eriksen, dan Mason Mount, bersama dengan pemain sayap Amad Diallo. Tercatat ada 13 pemain dalam daftar cedera skuad MU saat ini.
MU pun perlu bersiap menghadapi Liverpool dengan skuat terbatas pada akhir pekan ini. Keadaan tersebut tidak pelak menyebabkan kekhawatiran di antara para penggemar adalah performa kurang memuaskan Setan Merah belakangan ini, terutama dalam kekalahan besar yang sering terjadi saat berhadapan melawan Liverpool.
Ten Hag Sebut MU Tidak Konsisten Berkat Cedera Pemain
Ten Hag memberikan alasan mengapa belakangan ini skuad Manchester United kesulitan bawa pulang tiga poin di Liga Inggris maupun Liga Champions. Ia menjelaskan bahwa timnya kekurangan pemain yang bisa buat perbedaan.
"Mengapa ini bisa terjadi? Menurut saya itu adalah simbol hari ini, kami harus melakukan pergantian pemain, dan kami kehilangan pemain, dan kami juga kehilangan pemain yang sangat menentukan permainan kami yang dapat membuat perbedaan," ungkapnya.
Advertisement
Rekor Buruk Melawan Liverpool
Dalam empat pertemuan terakhir di kompetisi resmi, Liverpool berhasil meraih tiga kemenangan, sementara Manchester United hanya berhasil memenangkan satu pertandingan. The Reds mencatatkan total 17 gol, sedangkan mereka hanya kebobolan dua kali.
Meskipun statistik head to head bisa dianggap sebagai sejarah masa lalu, melihat daftar cedera yang melanda MU saat ini, Setan Merah mungkin akan menghadapi kesulitan dalam menghadapi Liverpool, yang saat ini menduduki posisi puncak klasemen Liga Inggris.