Sukses

Reaksi Fans Manchester United Usai Sir Jim Ratcliffe Resmi Gabung: Apa Mungkin Pemilik Saham Minoritas Kuasai Manajemen?

Fans Manchester United masih menanggapi dengan skeptis terkait pengumuman resmi pengambil alihan saham minoritas oleh Sir Jim Ratcliffe. Apa saja komentar supoter?

Liputan6.com, Manchester- Pengumuman Sir Jim Ratcliffe resmi mengambil saham minoritas di Manchester United disambut dengan reaksi beragam oleh fans. Salah satu perkumpulan fans bernama Manchester United Supporters Trust atau MUST buka suara.

Reaksi MUST yaitu bingung sekaligus senang dengan kehadiran sir Jim Ratcliffe. Soalnya, mereka tidak yakin apakah Sir Jim Ratcliffe bisa dengan leluasa urusi MU dengan saham minoritas.

Sir Jim Ratcliffe lewat perusahaan INEOS seperti diketahui resmi ambil alih 25 persen saham Man Utd. Ratcliffe menggelontorkan dana 1,3 miliar pounds atau Rp 25,5 triliun agar bisa berpartisipasi untuk urusi manajemen Manchester United.

Pengumumuman soal pengambil alihan ini diumumkan pada malam hari Natal atau 13 bulan setelah komitmen keluarga Glazer untuk menjual klub. Fans MU jelas gembira dengan kabar ini tapi lebih suka kalau Sir Jim Ratcliffe mendapatkan saham lebih besar.

Hal ini pula yang membuat kelompok suporter Man Utd yaitu MUST bingung. Mereka tak percaya orang dengan saham minoritas bisa mengurusi hal strategis dalam klub.

"Kami mendengar komentar Ratcliffe yang menyebut dirinya dna tim akan mengontrol aktivitas sport, tapi ini membingungkan karena bagaimana mungkin sebuah organisasi berikan tugas inti kepada pemegang saham minoritas? Bagaimana nanti pelaksanaannya," bunyi pernyataan MUST.

 

2 dari 5 halaman

Perasaan Kelompok Suporter Manchester United Campur Aduk

 

Kelompok suporter MU sudah dengan gigih mengkritik kepemilikan keluarga Glazer sejak lama. Kabar hadirnya sir Jim Ratcliffe tentu menjadi seperti air di gurun pasir, tapi apakah mereka puas?

"Fans menyambut kabar ini dengan perasaan campur aduk. Kami menyambut baik investasi dari anak lokal Sir Jim Ratcliffe dan INEOS. Tapi banyak yang berharap dia bisa memiliki saham lebih baik ketimbang 25 persen saja," bunyi pernyataan MUST.

 

3 dari 5 halaman

Kelompok Suporter MU Tuntut Penjelasan Lebih dari Keluarga Glazer

 

MUST menegaskan belum puas hanya mendengar kabar ini. Mereka menuntut penjelasan lebih dari keluarga Glazer maupun Ratcliffe.

"Sekarang waktunya bagi pemilik mayoritas di klub dan manajemen untuk menjelaskan secara benar bagaimana struktur klub akan bekerja, dimana investasi baru akan diarahkan dan bagaimana ini bisa menguntungkan tim," lanjut bunyi pernyataan MUST.

 

4 dari 5 halaman

Manchester United Ambil Langkah Sedikit Maju

 

Di balik kebingungan mereka, kelompok suporter MUST tetap senang dengan langkah yang terjadi di MU. Mereka berharap tahun-tahun sulit dengan Keluarga Glazer bisa segera sirna.

"Hari ini mungkin menjadi langkah maju bagi Manchester United setelah melalui tahun yang sangat sulit. Namun dengan keluarga Glazer yang masih berkuasa penuh, orang-orang harus paham kalau fans United akan tetap skeptis dan menunggu bukti nyata," lanjut pernyataan MUST.

5 dari 5 halaman

Peringkat Manchester United