Sukses

Bersama Marc Marquez, Gresini Racing Siap Ramaikan Persaingan Juara Dunia MotoGP 2024

Gresini Racing mendapat durian runtuh dengan bergabungnya Marc Marquez untuk MotoGP 2024.

Liputan6.com, Jakarta - Gresini Racing mendapat durian runtuh dengan bergabungnya Marc Marquez untuk MotoGP 2024. Kehadiran juara dunia delapan kali itu pun menumbuhkan keyakinan mereka pada persaingan memperebutkan gelar juara dunia.

Di Gresini Racing, Marquez bakal mengendarai Desmosedici GP23 yang digunakan Francesco Bagnaia dan Jorge Martin saat bertarung demi titel musim lalu. Sementara Bagnaia dan Martin bakal menunggangi versi terbaru.

“Jelas Bagnaia adalah pembalap yang sangat kuat. Dia memiliki banyak kendali atas motornya dan berkembang pesat dalam beberapa tahun terakhir,” kata bos Gresini Racing Nadia Padovani.

“Martin berada di level lain dan dia mengendarai Ducati dengan cara yang spektakuler. Sementara Marco Bezzecchi juga tumbuh pesat.”

“Perburuan gelar juara dunia MotoGP cukup terbuka. Kami akan coba ikut di dalamnya,” sambung Padovani, dikutip Crash.

2 dari 3 halaman

Gresini Racing Siap Bantu Marc Marquez

Marquez tampil mengesankan pada aksi pertamanya bersama Ducati. Dia menduduki peringkat empat pada tes pascamusim di Valencia, November lalu.

“Saya di pit menunggu dia melepas helmnya setelah start pertama. Saya ingin melihat ekspresi pertama saat turun dari motor,” ujar Padovani.

“Saya melihat senyum kecil di wajahnya dan berkata dalam hati, ‘Oke, mari kita berjuang’.”

“Jelas Marquez ingin kembali ke posisi terdepan setelah tahun-tahun yang sulit. Kami senang bisa membantunya,” tandas Padovani.

3 dari 3 halaman

Ambisi Marc Marquez di MotoGP 2024

Meski begitu, Marquez sebelumnya menegaskan tidak bakal mencoba membidik gelar juara dunia pada musim 2024.

"Saya masih jauh di bawah level terbaik. Saya juga tidak bisa menggunakan pendekatan itu. Saya tidak mungkin melakukannya karena tidak pernah menang dalam dua tahun," kata Marquez.

"Yang pertama saya incar adalah membangun kepercayaan diri, mencari landasan, lalu menggunakannya untuk lebih cepat dan berkembang di masa depan," lanjutnya.