Sukses

4 Prioritas Transfer Manchester United Setelah Sir Jim Ratcliffe Bergabung

Menurut UtdDistrict, Manchester United telah menetapkan prioritas mereka di jendela transfer Januari 2024. Penyerang kelas atas seperti Harry Kane, pemain nomor 8, bek tengah, dan bek kanan.

Liputan6.com, Jakarta - Manchester United dilaporkan telah menetapkan empat prioritas transfer untuk jendela transfer Januari yang sedang berlangsung. Ini menyusul pengambilalihan minoritas saham klub oleh grup INEOS milik Sir Jim Ratcliffe tahun lalu.

MU menjalani musim ini dengan turun naik, terutama di Liga Inggris. Setan Merah di peringkat ketujuh setelah 21 pertandingan, terpaut 13 poin dari pemimpin klasemen Liverpool.

Skuad racikan Erik ten Hag memimpin dua kali melawan Tottenham Hotspur pada Minggu (14/1/2023), sebelum puas berbagi poin dalam thriller empat gol. Scott McTominay gagal memanfaatkan peluang buat membawa Man Utd menang.

Man United juga telah tersingkir dari Liga Champions. Selain itu, Marcus Rashford dan kolega telah gagal mempertahankan trofi juara Carabao Cup.

Menurut UtdDistrict, juara Inggris 20 kali tersebut telah menetapkan empat prioritas mereka di jendela transfer Januari 2024. MU ingin merekrut Penyerang kelas atas seperti Harry Kane, pemain nomor 8, bek tengah, dan bek kanan.

Namun, laporan tersebut tidak menyebutkan siapa saja pemain yang diincar untuk keempat peran itu di atas.

 

2 dari 4 halaman

Sir Jim Ratcliffe Ogah Bocorkan Rencana Transfer Manchester United

Pemilik saham minoritas baru Manchester United, Sir Jim Ratcliffe, ogah memberi bocoran soal rencana prekrutan klubnya di bursa transfer Januari 2024.

Miliarder Inggris itu memilih tak memberi komentar saat ditanyai soal potensi perekrutan pemain anyar awal tahun ini

Dia mengakui keputusan mengakuisisi saham minoritas MU adalah salah satu hal paling menarik yang pernah dia lakukan. Tetapi, Sir Jim ogah berbicara lebih lanjut soal rancangannya.

"Apakah kesepakatan dengan Manchester United menjadi hal paling menarik yang pernah saya lakukan? Itu benar. Ya. Saya telah melakukan berbagai hal menarik, tetapi yang satu ini mampu menutupi semua itu," ujarnya.

 

3 dari 4 halaman

Rencana Erik Ten Hag untuk Liburan Musim Dingin

Manajer Manchester United Erik ten Hag telah mengungkapkan rencana timnya untuk liburan musim dingin setelah hasil imbang melawan Tottenham Hotspur pada 14 Januari 2024.

Setan Merah selanjutnya akan melawan Newport County atau Eastleigh di putaran keempat Piala FA pada 28 Januari. Sementara pertandingan Liga Inggris berikutnya melawan Wolverhampton Wanderers, pada 1 Februari.

Ten Hag mengatakan ada sejumlah pemain yang baru-baru ini kembali berlatih setelah istirahat karena cedera. "Ada pemain yang baru kembali dan membutuhkan pelatihan. Mereka membutuhkan kerja keras untuk menjadi lebih bugar dan lebih dekat dengan tim," kata ahli taktik asal Belanda itu.

"Namun, ada orang lain yang memainkan begitu banyak pertandingan di 2023 yang membutuhkan istirahat. Mereka membutuhkan penyegaran dan energi."

“Minggu depan, kami bersatu, dan sejak saat itu kami harus menjalani pertandingan demi pertandingan, dari pertarungan demi pertarungan, mendapatkan energi dan memiliki sikap yang benar, seperti hari ini, dan lihat di mana kami berakhir," pungkas Ten Hag.

 

4 dari 4 halaman

Peringkat Liga Inggris