Sukses

Marc Marquez Sanjung Titisan The Baby Alien, Bakal Jadi Juara Dunia MotoGP Cepat atau Lambat

Pedro Acosta mendapat rekomendasi positif dari dua pembalap veteran MotoGP. Pemuca asal Spanyol itu diprediksi bakal terlibat persaingan memperebutkan gelar.

Liputan6.com, Jakarta - Pedro Acosta mendapat rekomendasi positif dari dua pembalap veteran MotoGP. Pemuca asal Spanyol itu diprediksi bakal terlibat persaingan memperebutkan gelar.

Salah satu prediksi tersebut diberikan Marc Marquez. Dia menyatakan Acosta cepat atau lambat bakal menjadi juara dunia.

Marquez melontarkannya usai melihat aksi sang wonderkid pada tes resmi di Sepang, pekan lalu. Pada uji coba tersebut, Pedro Acosta menduduki posisi kedua pada hari pertama.

“Dia akan menjadi super cepat sepanjang musim ini. Acosta sempat terjatuh, tapi itulah cara untuk belajar,” kata Marquez, dilansir Crash.

“Acosta adalah talenta super. Mungkin akan memakan waktu lebih lama, atau justru langsung musim ini. Yang jelas, cepat atau lambat dia akan terlibat persaingan gelar juara,” sambung rider berjuluk The Baby Alien tersebut.

Pujian dari Marquez jelas sangat berharga. Terlebih melihat keduanya selalu dibandingkan.

2 dari 3 halaman

Kemiripan Marc Marquez dan Pedro Acosta

Talenta Acosta dalam menunggangi kuda besi mengingatkan publik terhadap Marquez. Acosta menjadi juara dunia Moto3 dan Moto2 hanya dalam kurun tiga tahun.

Kiprahnya memaksa KTM mengubah komposisi tim untuk musim 2024. Pol Espargaro jadi korban dan harus memberikan kursinya di Tech3 GASGAS.

Seperti Acosta, Marquez juga jadi juara dunia di kelas ringan dan menengah. Dia naik ke level tertinggi pada 2013 dan langsung merebut gelar di musim debut. Marquez lalu menjadi juara dunia enam kali pada tujuh musim awalnya di MotoGP.

 

3 dari 3 halaman

Layak Diperhatikan di MotoGP 2024

Bukan cuma Marquez yang menyanjung Acosta. Pembalap Aprilia Aleix Espargaro juga terkagum usai melihat rider berusia 19 tahun itu dari dekat di Sepang.

“Bakat Pedro luar biasa. Sejak tiba di kejuaraan, dia telah melakukan hal-hal luar biasa,” kata Espargaro.

“Saya membalap bersamanya selama beberapa lap, Anda melihat garis yang dia ambil. Itu bukan jalur yang diambil pemula.

Sulit dipercaya betapa cepatnya dia belajar. Dia adalah salah satu pembalap yang harus diperhatikan pada musim ini,” pungkasnya.

Video Terkini