Sukses

Tawaran Barcelona Tak Sesuai, Manchester United Berpeluang Besar Boyong Gelandang Everton

Manchester United dikabarkan sangat tertarik pada pemain internasional Belgia itu, tapi ada juga informasi bahwa klub LaLiga Barcelona juga tertarik untuk mendapatkan jasanya.

Liputan6.com, Jakarta Manchester United dilaporkan makin bersemangat dalam upaya pengejaran pemain Everton Amadou Onana. Apalagi, pesaingnya Barcelona dianggap tidak mampu memenuhi harga yang diminta untuk gelandang tersebut.

Pemain berusia 22 tahun ini kembali menjadi pemain penting bagi The Toffees selama musim 2023/2024. Dia sudah membuat 25 penampilan di semua kompetisi, menyumbang dua gol dan satu assist.

Onana memiliki kontrak di Goodison Park hingga Juni 2027. Namun, dia diperkirakan akan meninggalkan Goodison Park pada bursa transfer musim panas ini.

Manchester United dikabarkan sangat tertarik pada pemain internasional Belgia itu. Tapi, ada juga klaim bahwa Barcelona juga tertarik pada jasanya.

Menurut The Sun, Barcelona ingin bersaing untuk mendapatkan tanda tangan Onana, tetapi tim Catalan itu hanya mampu membayar 34 juta pounds, lebih rendah dari harga yang diminta Everton sebesar £51 juta.

Arsenal dan Chelsea sebelumnya juga telah dikaitkan dengan pemain Belgia itu. Namun, diyakini bahwa minat paling kuat saat ini datang dari Manchester United.

2 dari 4 halaman

Sir Jim Ratcliffe Bakal Lakukan Perubahan Besar

Onana tiba di Everton pada Agustus 2022 setelah mencetak tiga gol dan mencatatkan satu assist dalam 42 penampilan untuk tim Prancis Lille.

Gelandang tersebut, yang memulai karir profesionalnya bersama Hoffenheim, kini telah tampil sebanyak 60 kali untuk The Toffees, mencetak tiga gol dan mencatatkan tiga assist.

Disisi lain Man United kemungkinan akan merombak lini tengah mereka musim panas ini. Pemegang saham minoritas Sir Jim Ratcliffe bersiap untuk membuat perubahan besar.

3 dari 4 halaman

Manchester United Berpeluang Jual Casemiro dan Eriksen

Kesepakatan permanen untuk Sofyan Amrabat kemungkinan besar tidak akan tercapai, karena pemain internasional Maroko tersebut kesulitan untuk tampil mengesankan sejak tiba dengan status pinjaman dari Fiorentina musim panas lalu.

Sementara itu, Casemiro dan Christian Eriksen keduanya bisa dijual sebagai bagian dari pembangunan kembali Old Trafford. Dua gelandang tengah kemungkinan akan tiba pada pasar mendatang.

4 dari 4 halaman

MU Terus Pantau Situasi Frenkie de Jong

Sebuah laporan baru-baru ini juga mengklaim bahwa Manchester United terus mencermati situasi Frenkie de Jong di Barcelona jika ia tersedia untuk transfer musim panas ini.

Di lini lain, Kobbie Mainoo dan Bruno Fernandes masih dipandang sebagai bagian penting dari rencana klub ke depan. Kemudian, Mason Mount juga akan berusaha melupakan masalah cederanya musim depan.

MU juga sekarang harus membuat keputusan tentang Scott McTominay. Pemain Skotlandia itu mencetak tujuh gol di Liga Premier musim ini, tetapi dia tidak dianggap sebagai starter oleh pelatih kepala Erik ten Hag.