Sukses

Ratusan Petenis dari 9 Negara Bertarung di ITF JITA Cup 2024

Peserta asing berasal dari Italia, India, Vietnam, Pakistan Chinese Taipei hingga China.

Liputan6.com, Jakarta Untuk membantu petenis muda Indonesia mendapatkan pengalaman bertanding dan poin dari International Tennis Federasion (ITF), Jakarta International Tennis Academy (JITA) kembali menggelar ITF JITA Cup 2024 di Hotel Borobudur Jakarta, Pada Sabtu (22/06/2024).

Turnamen Tennis International ini pertama kali digelar pada 2019 silam. Pada tahun ini merupakan penyelenggaraan keempat ITF JITA Cup. Jumlah peserta mencapai 145 orang, yang terdiri dari 9 negara. Peserta asing berasal dari Italia, India, Vietnam, Pakistan Chinese Taipei hingga China.

“Kami ingin terus membuat turnamen ini karena kami berharap dapat memberikan kesempatan untuk peteni-petenis di Indonesia untuk dapat bertanding di ajang profesional dan untuk mendapatkan poin Internasional tanpa perlu jauh-jauh ke luar negeri karenakan biayanya mahal. Kami juga berusaha untuk menyelenggarakan turnamen ini se-profesional mungkin," ujar Revel Yehezkia selaku Tournament Director Head Coach and Business Developer of JITA.

"Ini sudah edisi keempat, namun baru tahun ini kami menggelar turnamen tenis ini selama dua minggu. Pemenang kategori junior kita tak bisa memberikan hadiah uang karena sudah aturan dari ITF. Tapi sponsor kami akan memberikan hadiah perlengkapan tenis. Kita juga memberikan sertifikat untuk para juara," lanjut Revel.

Jakarta International Tennis Academy (JITA) yang berdiri sejak 1981 ini bekerjasama dengan orang tua untuk membantu anak-anak dalam belajar tenis secara profesional yang dapat membangun karakter.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Program Latihan Tenis

Akademi tenis tersebut menawarkan program tennis remaja dan anak-anak (usia 3-18 tahun). Termasuk program sekolah yang tersedia melalui ekstrakurikuler dan inkuler, terdiri dari kanak-kanak hingga SMA serta kedepan akan membangun Fitness Tennis yang merupakan program kebugaran khusus yang diperuntukan bagi pemain tenis.

“Melalui program-program ini, mereka (peserta) tidak hanya mampu berkoordinasi dan power saja. Tetapi juga dapat membangun kepercayaan diri dan menjalin persahabatan (sesama pemain)," terang Revel.

3 dari 3 halaman

Mendukung Tenis Indonesia

Dikesempatan lain Karina Eva Poetry selaku Director of Marketing Communications Hotel Borobudur Jakarta menyatakan, “Kami sangat bangga, Hotel Borobudur Jakarta bisa menjadi tuan rumah dari terselenggaranya ITF Junior 2024. Ini salah satu bentuk kontribusi dan konsistensi kami dalam mendukung dunia pertenisan di Indonesia. Bersama dengan JITA, kami berharap agar terus menjadi bagian dari terselenggaranya turnamen-turnamen tenis internasional mendatang," imbuh Karina.

Adapun sponsor yang terlibat dalam event turnamen tennis salah satunya ialah Hotel Borobudur Jakarta sebagai penyedia venue, selain itu terdapat PT. Wahana Niaga Abadi, Yonex Sunrise, Adaro, BCA, Nassau, Prima, Teh Botol Sosro, Metro Tennis Terminal, Bebas Cedera, dan ILTL sports.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini