Liputan6.com, Jakarta Timnas Inggris secara dramatis berhasil lolos ke perempat final Euro 2024 usai kalahkan Slovakia 2-1 pada laga 16 besar yang berlangsung di stadion Veltins Arena, Minggu (30/6/2024). Slovakia sempat unggul lama lewat gol Ivan Schranz, tapi Inggris balikkan keadaan dengan dramatis lewat gol Jude Bellingham dan Harry Kane.
Kemenangan ini membuat Inggris jaga harapan untuk kembali tampil di final Euro 2024. The Three Lions, julukan Inggris akan mengadu nasib di perempat final melawan Swiss yang di hari sebelumnya mengalahkan unggulan Italia.
Jalannya Pertandingan Inggris vs Slovakia
Inggris mencoba bangun serangan, tapi malah kena kartu kuning pertama di menit ke-3. Kartu kuning didapatkan Marc Guehi yang melanggar pemain Slovakia dan menghasilkan tendangan bebas.
Advertisement
Slovakia membuka peluang lewat David Hancko di menit ke-5. Bermaksud memberi umpan tarik, tapi tak ada satu pemain Slovakia pun yang menyambut depan gawang.
Kieran Trippier membuang satu peluang emas di menit ke-9. Mendapatkan umpan bagus dari Jude Bellingham, Trippier menembak bola ke arah langit!
Inggris nyaris membayar mahal saat Lukas Haraslin sukses masuk kek kotak penalti di menit ke-12. Untung saja tembakannya masih bisa dibendung Marc Guehi. Skor 0-0 pun tetap bertahan.
Hingga menit ke-21, Inggris tak memperbanyak peluang tapi kartu kuning. The Three Lions sudah mendapatkan 3 kartu kuning termasuk Jude Bellingham. Di area serangan, justru Slovakia yang sudah lebih banyak melakukan tembakan.
Inggris sering ragu-ragu dalam menembak seperti peluang Jude Bellingham di menit ke-22. Namun tidak dengan Kobbie Mainoo yang berani lepas tendangan jarak jauh, tapi masih melebar.
Alhasil, Slovakia akhirnya unggul terlebih dahulu di menit ke-25 lewat gol Ivan Schranz. Manfaatkan umpan pendec Strelec, Ivan Schranz membuat skor jadi 1-0 untuk Slovakia. Ini sekaligus jadi gol ketiganya di Piala Eropa 2024.
Inggris terlalu lama menahan bola. Saat mencoba umpan silang ke kotak penalti, umpan yang diberikan seperti yang dilakukan Phil Foden kepada Bukayo Saka di menit ke-31 terlalu deras.
Phil Foden lagi-lagi memberi umpan kunci kepada Trippier di menit ke-41. Sekali lagi, dia terlalu keras memberikan umpannya sehingga tak terjangkau. Kobbie Mainoo lagi-lagi ambil inisiatif tembakan yang menghasilkan tendangan sudut di menit ke-47, belum berbuah gol.
Hingga babak pertama berkahir, Slovakia berhasil mempertahankan keunggulan 1-0. Apakah Inggris bisa membalas pada babak kedua laga 16 besar Euro 2024?
Â
Babak Dua Inggris vs Slovakia
Inggris akhirnya memperbaiki permainan di babak kedua. Tiga singa berhasil cetak gol lewat Phil Foden manfaatkan umpan Kieran Trippier di menit ke-50, tapi dianulir VAR karena offside.
Harry Kane mencoba lagi di menit ke-52 lewat tembakan di kotak penalti tapi bisa diblok dan hanya menghasilkan tendangan sudut. Slovakia masih unggul 1-0.
Inggris nyaris melakukan blunder saat Jordan Pickford maju terlalu depan. Lobotka merebut bola di garis tengah dan mencoba cetak gol dari jarak jauh di menit ke-55, untung saja tendangannya melebar.
Kobie Mainoo lagi-lagi membuka peluang usai pergerakannya di menit ke-59 menghasilkan tendnagan bebas. Tapi tendangan bebas Phil Foden masih membentur dinding pertahanan Slovakia.
Sampai menit ke-64, Inggris berhasil menciptakan 8 tembakan tapi tak satupun mengarah gawang. Inggris juga mendapatkan 6 tendangan sudut tapi tak satupun menjadi gol.
Cole Palmer masuk gantikan Kieran Trippier di menit ke-66. Dia langsung memberi umpan silang yang baik tapi masih bisa dihalau lini belakang Slovakia di menit ke-68.
Inggris membuka peluang lewat sundulan Harry Kane di menit ke-78. Manfaatkan umpan Phil Foden, sundulan striker Bayern Munchen itu masih melebar.
Inggris akhirnya berhasil samakan skor lewat gol Jude Bellingham di menit ke-90+5. Manfaatkan umpan lewat sundulan Declan Rice, Bellingham cetak gol salto yang membuat skor jadi 1-1.
Hingga pertandingan berakhir, Inggris berhasil samakan skor 1-1 dan memaksa perpanjangan waktu lawan Slovenia. Apakah bakal ditentukan lewat adu penalti?
Advertisement
Babak Perpanjangan Waktu
Inggris langsung mengubah nasib di babak perpanjangan waktu. Harry Kane membuat skor jadi 2-1 lewat golnya di menit ke-91. Kane mencetak gol lewat sundulan hasil umpan dari Ivan Toney.
Masuknya Ivan Toney, Eze dan Cole Palmer benar-benar mengubah permainan Inggris. Slovakia yang nyaris saja buat kejutan kesulitan untuk mengejar gol hingga menit ke-99.
Menit ke-105, Pakerik nyaris menyambar umpan tarik dari Lazlo Benes tapi bola berhasil disapu Eze ke atas gawang. Hingga babak pertama perpanjangan waktu berakhir, Ingggris masih unggul 2-1 lawan Slovakia.
Inggris menarik keluar Harry Kane dan Jude Bellingham di babak kedua perpanjangan waktu. Ezri Konsa dan Conor Gallagher masuk untuk memperkokoh pertahanan Inggris.
Slovakia mencoba peruntungan lewat tendangan bebas dari Tupta di menit ke-110, tapi tendangannya masih melambung ke atas gawang Jordan Pickford.
Jelang akhir perpanjangan waktu, Slovakia terus tingkatkan serangan. Bahkan The Falcons dapatkan tendangan sudut pertama, toh belum bisa menambah gol. Ivan Toney manfaatkan serangan balik di menit ke-119 lewat tendangan keras yang melambung tipis ke atas gawang Slovakia.
Hingga perpanjangan waktu berakhir, Inggris sukses jaga keunggulan 2-1. Kemenangan dramatis yang diinspirasi seorang Jude Bellingham.
Â
Susunan Pemain Inggris vs Slovakia
Inggris (4-2-3-1): Pickford; Walker, Stones, Guehi, Trippier; Mainoo, Rice; Saka, Bellingham, Foden; Kane
Slovakia (4-3-3): Dubravka; Pekarik, Vavro, Sriniar, Hancko; Kucka, Lobotka, Duda; Schranz,Strelec, Haraslin
Advertisement