Liputan6.com, Jakarta Timnas Belanda bakal menantang Timnas Turki dalam pertandingan perempat final Euro 2024 di Olympiastadion Berlin pada Minggu (7/7/2024) pukul 02.00 WIB.
Duel antara Belanda vs Turki dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI dan Vision+ atau dengan mengeklik link live streaming pada bagian akhir artikel.
Baca Juga
Sebagai informasi, Timnas Belanda sebelumnya mengamankan tiket ke 8 besar setelah menaklukkan Rumania pada Selasa (2/7/2024). Skuad racikan Ronald Koeman unggul 3-0 lewat aksi Cody Gakpo serta brace Donyell Malen.
Advertisement
Kemenangan tersebut seolah menjadi jawaban atas performa Oranje yang sempat kurang menggigit sepanjang fase penyisihan grup.Â
Memphis Depay dan kawan-kawan sebelumnya dibuat panas dingin oleh situasi grup D, sebelum berhasil memastikan diri tembus babak knock-out lewat jalur peringkat 3 terbaik dengan koleksi 4 poin dari 3 pertandingan.
Menantang Turki, Timnas Belanda bakal berupaya menghindari adanya potensi kejutan tak terduga. Pasalnya, berkaca dari laga-laga terdahulu, calon lawan mereka sejatinya bukanlah tim yang terlalu diunggulkan, tetapi selalu berhasil menciptakan gebrakan hingga melangkah cukup jauh ke perempat final.
Di atas kertas, Oranje sendiri cukup dijagokan untuk meraih hasil dominan atas Turki. Ronald Koeman diprediksi akan menurunkan starting XI yang hampir sama seperti laga melawan Rumania, Selasa (2/7/2024) lalu, dengan hanya Steven Bergwijn yang berpeluang digantikan lantaran dia sempat ditarik keluar pasca turun minum akibat masalah kebugaran.
Sementara itu, Turki dihantam situasi buruk lebih banyak jelang menatap laga kontra Belanda. Duo gelandangnya, Orkun Kokcu dan Ismail Yuksek dijatuhi sanksi skorsing. Hal serupa turut menimpa Merih Demiral, menyusul selebrasinya usai menjebol jaring Austria di babak 16 besar.
Prediksi Susunan Pemain Belanda vs Turki di Euro 2024
Timnas Belanda: Bart Verbruggen; Denzel Dumfries, Stefan De Vrij, Virgil van Dijk, Nathan Ake; Jerdy Schouten, Tijjani Reijnders; Donyell Malen, Xavi Simons, Cody Gakpo; Memphis Depay
Timnas Turki: Mert Gunok; Mert Muldur, Samet Akaydin, Abdulkerim Bardakci, Ferdi Kadioglu; Kaan Ayhan, Oke Yokuslu; Kenan Yildiz, Hakan Calhanoglu, Baris Alper Yilmaz; Arda Guler
Advertisement
Link Live Streaming Belanda vs Turki di Euro 2024
Siaran langsung pertandingan perempat final Euro 2024 antara Belanda vs Turki di Olympiastadion Berlin pada Minggu (7/7/2024) pukul 02.00 WIB dapat disaksikan dengan mengeklik link live streaming berikut ini.
https://www.visionplus.id/webclient/#/page/info/STND9992612056007979?delivery=DLVY9992731740000890&type=LTV&mainPageId=1970