Sukses

Drift Kings 2024 Sambangi Indonesia, Pembalap Nasional Bakal Bersaing dengan Drifter Dunia

Pembalap-pembalap Indonesia akan bersaing dengan drifter internasional ternama.

Liputan6.com, Jakarta- Indonesia kembali dilirik untuk menggelar kalender balapan internasional. Pada November 2024, giliran kejuraan internasional Drift Kings 2024 yang akan menyambangi Indonesia. Drifter dunia akan berkunjung ke Indonesia.

Drift Kings selama ini dikenal merupakan kejuaraan dari Eropa yang sudah berlangsung selama 20 tahun. Drift Kings juga mulai merambah Asia dan sudah berlangsung 10 tahun. Namun belum pernah ada di Indonesia.

Baru di tahun 2024 ini, Drift Kings menyambangi Indonesia. Ajang tersebut bekerja sama dengan Belklo Motorsport, rencananya akan bergulir pada 23-24 November di Sentul Otopark.

Para drifter terbaik di dunia akan tampil di Sentul Otopark termasuk Giorgos Christoforou (Siprus) juara Drift Kings Eropa 2023, Fazreen (Malaysia) juara Drift Kings Asia 2023, Daigo Saito (Jepang) juara di D1GP dan King of Nations, serta juara dari Thailand Davide Dorigo.

"Ini akan menjadi barometer untuk drifter Indonesia, agar pembalap kita lebih siap. Karena tantangannya besar, mobil pembalap kita rata-rata (tenaganya) 400 HP dan nanti akan melawan mobil-mobil (pembalap luar) yang 1.000 HP," kata Ketua Pelaksana Drift Kings Indonesia 2024 Dika CH di Jakarta, Rabu (31/7/2024).

2 dari 3 halaman

Kiprah Pembalap Indonesia

 Indonesia kebagian seri tiga dan empat pada Drift Kings Asia 2024. Pembalap-pembalap papan atas dari Indonesia dan Asia Tenggara juga akan tampil seperti Akbar Rais dan Emmanuelle Amandio.

"Drift Kings salah satu event terbaik karena saya pernah tanding juga di Malaysia, Jepang, dan Thailand. Secara organisasi bagus, penilaiannya fair. Ini menjadi next level untuk drifting di Indonesia," ujar Amandio.

3 dari 3 halaman

Harapan IMI pada Drift Kings 2024

Kejuaraan tersebut juga mendapat dukungan dari Ikatan Motor Indonesia (IMI). Direktur Hukum IMI Pusat Rudi Kabunang menyatakan pihaknya memfasilitasi keperluan penyelenggaraan di antaranya perizinan.

"IMI akan membantu penuh karena akan datang drifter-drifter dunia. Kami berharap dengan ajang internasional seperti ini olahraga otomotif Indonesia makin tumbuh berkembang," ujarnya.