Liputan6.com, Jakarta - Timnas voli putra Indonesia mengawali putaran dua SEA V League 2024 dengan hasil positif. Pasukan Li Qiu Jiang membungkam Filipina 3-0 (26-24, 25-11, 25-15) di GOR Universitas Negeri Yogyakarta, Jumat (23/8/2024) malam WIB.
Indonesia tertinggal 3-6 dan 4-7 di awal laga. Namun, timnas voli putra Indonesia bisa bangkit berkat pertahanan solid dan serangan mematikan.
Rendy Tamamilang menyamakan skor 16-16. Laga kemudian berlangsung ketat hingga harus diselesaikan dengan deuce. Indonesia memanfaatkan momen untuk merebut set pembuka.
Advertisement
Belajar dari pengalaman, Farhan Halim dan kawan-kawan langsung tancap gas di awal dua set berikutnya. Hasilnya mereka mampu memastikan kemenangan.
Hasil ini jadi modal positif bagi timnas voli putra Indonesia untuk kembali menunjukkan dominasi di SEA V League. Juara dua putaran edisi debut tahun lalu, timnas harus mengakui keunggulan Thailand pada seri pertama 2024 di Filipina pekan lalu.
Thailand masih bakal jadi lawan terberat timnas, setelah mencukur Vietnam 3-0 (25-22, 25-22, 25-20) di GOR UNY.
Jadwal dan Hasil Putaran 2 SEA V League 2024
Jumat, 23 Agustus 2024
16:00 WIB, Thailand vs Vietnam 3-0 (25-22, 25-22, 25-20)
19:00 WIB, Indonesia vs Filipina 3-0 (26-24, 25-11, 25-15)
Sabtu, 24 Agustus 2024
16:00 WIB, Vietnam vs Indonesia
19:00 WIB, Filipina vs Thailand
Minggu, 25 Agustus 2024
16:00 WIB, Vietnam vs Filipina
19:00 WIB, Indonesia vs Thailand
Advertisement