Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjanjikan keamanan para pemain Timnas Indonesia bakal lebih diperketat pasca insiden hilangnya tas Dimas Drajad.
Seperti diketahui, penggawa Persib Bandung itu sempat tertimpa kejadian kurang menyenangkan ketika menjalani sesi latihan terbuka bersama skuad Garuda di Lapangan A Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8/2024) sore WIB.
Baca Juga
Erick Thohir Minta Shin Tae-yong Fokus Pada Timnas Indonesia dan Tak banyak Mengeluh Soal Format Piala AFF 2024
PSSI Lanjutkan Kerja Sama dengan Emtek Group untuk Hak Siar Timnas Indonesia Kelompok Umur, Ini Fakta Menariknya
PSSI Kembali Percayakan SCM Siarkan Pertandingan Timnas Indonesia di Tahun 2025
Para pemain, termasuk Dimas, sebelumnya memang meletakkan tas serta barang-barang bawaan mereka di kursi tribun jelang masuk ke lapangan.
Advertisement
Namun, tanpa diduga, tas salah satu penggawa Merah Puth sudah tak ada di tempat pasca latihan, yang membuat bus Timnas Indonesia tak langsung berangkat pulang lantaran harus menunggu pencarian barang tersebut.
Beruntung, laporan terkini mengungkap pihak berwenang sudah menemukan jejak pelaku pengambilan tas Dimas Drajad. PSSI selaku federasi sepak bola Tanah Air juga memastikan kemananan akan dijadikan prioritas pasca terjadinya peristiwa itu.
"Saya akan pastikan bahwa keamanan itu menjadi prioritas," ucap Erick Thohir saat hadir di Pegadaian Tower, Jakarta, Selasa (3/9/2024) seperti dinukil dari Antara.
"Saya langsung telepon Pak Sumardji (pasca kejadian hilangnya tas Dimas). Ada indikasi kemarin ada di titik mana, saya tidak tahu hilangnya. BTN ketuanya sepertinya polisi, ya. Coba nanti ditanyakan. Mestinya punya keseriusan juga melindungi para pemain," sambung Ketum PSSI dalam laporan yang sama.
Tak Mau Ganggu Konsentrasi Pemain
Lebih lanjut, Erick Thohir berharap kejadian tersebut tak mengganggu kesiapan pemain jelang menghadapi laga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Seperti diketahui, skuad Garuda dijadwalkan menantang Arab Saudi di Jeddah pada Kamis (5/9/2024) waktu setempat atau Jumat (6/9/2024) dini hari WIB dan dilanjutkan menjamu Australia, Selasa (10/9/2024) mendatang.
"Saya tidak mau hal-hal kecil ini mengganggu persiapan tim nasional. Saya sudah sampaikan ke Kepala BTN (Sumardji), Coach Shin Tae-yong dan pemain fokus saja," ucap Erick.
"Kehilangan-kehilangan itu nanti kita jaminlah. Kita lakukan perbaikan," sambung Ketum PSSI yang merangkap sebagai Menteri BUMN tersebut.
Advertisement
Jadwal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia
5 September 2024
Arab Saudi vs Timnas Indonesia
10 September 2024
Timnas Indonesia vs Australia
10 Oktober 2024
Bahrain vs Timnas Indonesia
15 Oktober 2024
China vs Timnas Indonesia
14 November 2024
Timnas Indonesia vs Jepang
19 November 2024
Timnas Indonesia vs Arab Saudi
20 Maret 2025
Australia vs Timnas Indonesia
25 Maret 2025
Timnas Indonesia vs Bahrain
5 Juni 2025
Timnas Indonesia vs China
10 Juni 2025
Jepang vs Timnas Indonesia