Liputan6.com, Jakarta - Wonderkid Spanyol Juanlu Sanchez dikabarkan menjadi target untuk Manchester United (MU) untuk musim depan. MU dilaporkan telah mengontak manajemen Sevilla, klub Sanchez saat ini, untuk mengetahui status sang pemain
Dilansir dari SportsMole, bek kanan berusia 21 tahun ini merupakan pemain serbabisa. Bersama Sevilla pada musim 2023/2024, Sanchez menunjukkan kemampuannya bermain sebagai bek kanan dan juga gelandang.Â
Baca Juga
Ia juga mencetak gol pada partai pembuka Sevilla di LaLiga musim ini saat bertemu dengan Las Palmas. Dari total 43 penampilannya bersama Los Nervionenses, Sanchez mencatatkan dua gol dan tiga assist.
Advertisement
Tidak hanya bersinar di klub, Sanchez juga berhasil meraih medali emas bersama timnas Spanyol Olimpiade Paris 2024. Salah satu kontribusinya adalah dengan mencetak gol kemenangan untuk La Furia Rojasaat berhasil comeback atas Maroko di partai semifinal.
Manchester United Butuh Pelapis di Lini Belakang
Kecakapan permainannya tersebut membuat Manchester United tertarik untuk membawa Sanchez ke Old Trafford. Saat ini, MU dikabarkan sedang mencari bek kanan sebagai pelapis Diogo Dalot dan Noussair Mazraoui.
MU kerap kerepotan jika ada pemain yang terkapar di posisi tersebut. Pasalnya, Dalot kerap dipindah ke sisi lain lapangan jika Luke Shaw dan Tyrell Malacia cedera.Â
Advertisement
Peminat Lain Juanlu Sanchez
Selain MU, ada tiga klub yang mengincar Juanlu Sanchez. Raksasa Spanyol Real Madrid juga dikabarkan tertarik memboyong pemain muda asal Spanyol ini dengan mahar sebesar 26 juta euro atau Rp 443 juta.
Tidak hanya itu, Osasuna dan Brighton & Hove Albion juga ingin mendatangkan Sanchez.