Sukses

Tim Pencari Bakat Ungkap Kriteria Lolos Audisi Umum PB Djarum 2024: Atlet Harus Komplet

PB Djarum kembali menggelar audisi umum di GOR Djarum Jati, Kudus, Jawa Tengah sejak Selasa (10/9/2024) hingga Sabtu (14/9/2024) mendatang. Tim pencari bakat pun mengungkap sejumlah aspek yang jadi kriteria kelolosan peserta dari audisi.

Liputan6.com, Jakarta - PB Djarum kembali menggelar audisi umum di GOR Djarum Jati, Kudus, Jawa Tengah sejak Selasa (10/9/2024) hingga Sabtu (14/9/2024) mendatang.

Tercatat, sebanyak 1.966 atlet muda bersaing dari berbagai penjuru Tanah Air demi memperebutkan tiket lolos audisi. Jumlah ini menandai peningkatan signifikan dibanding total peserta tahun lalu yang hanya menyentuh angka 1.529.

Sejumlah legenda bulu tangkis Indonesia jebolan PB Djarum pun turut dihadirkan guna memantau secara jeli bakat-bakat potensial selama audisi, mulai dari Kevin Sanjaya Sukamuljo hingga Liliyana Natsir. Pihak penyelenggara membidik 3 kategori usai spesifik, yakni U-11, KU11, dan KU12.

Koordinator tim pencari bakat atlet putra dan putri, Fung Permadi serta Yuni Kartika, mengungkap kriteria yang harus dimiliki para atlet agar lolos Audisi Umum PB Djarum 2024. Tak hanya baik dalam satu aspek, mereka dituntut komplet secara teknik dan mental agar bisa menjadi calon juara Tanah Air di masa depan.

"Secara umum, memang (kriteria) kita yang standar adalah kemampuan stroke (gerakan persiapan pemain untuk memukul kok), kemampuan pukulan, kita nilai dari variasinya. Kemudian dari sisi daya serang dan cara bermain," ucap Fung Permadi dalam konferensi pers di GOR Djarum Jati, Kudus, Jawa Tengah pada Rabu (11/9/2024).

"Kita tahu sendiri bahwa kita berhadapan dengan tlet-atlet di bawah 13 tahun. Tentunya itu kemampuan yang mendasar. Kemudian kita mendapat bantuan dari para legend untuk memberi masukan, karena seorang atlet itu harus komplet, tidak boleh ada kelemahan dalam salah satu aspeknya," tambah dia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Atlet Putri Juga Harus Komplet

Selaras dengan pendapat itu, Yuni Kartika selaku koordinator tim pencari bakat atlet putri juga membenarkan bahwa peserta Audisi Umum PB Djarum harus memiliki kemampuan komplet. Bakat, footwork, pukulan, kecerdikan saat bertanding, hingga daya juang bakal jadi aspek yang dinilai.

"Pada audisi umum tahun ini, kami menilai peserta berdasarkan bakat, footwork, pukulan, kecerdikan ketika bertanding, hingga perjuangan mereka untuk meraih mimpi sebagai juara di masa depan," papar Yuni.

"Seluruh elemen tersebut menjadi paket komplet yang harus dimiliki," sambungnya melalui pernyataan di rilis resmi PB Djarum pada Rabu (11/9/2024).

3 dari 3 halaman

Peningkatan Jumlah Peserta Putri

Sementara itu sebagai catatan, peningkatan jumlah peserta Audisi Umum PB Djarum 2024 rupanya juga diiringi dengan kenaikan jumlah peserta putri. Yuni Kartika memandang hal ini sebagai sesuatu yang menggembirakan sebab bulu tangkis putri Indonesia sedang butuh regenrasi.

Secara spesifik, terdapat total 583 atlet muda putri yang ambil bagian dalam audisi umum kali ini. Hanya saja, angka tersebut masih kalah cukup jauh dibanding peserta putra yang jumlahnya menyentuh 1.383.

"Audisi ini lebih menggembirakan bagi putri, karena tentu secara jumlah ini rekor, tetapi secara pembagian putra dan putri kali ini tidak jomplang sekali, tidak terlalu parah. Kita tidak sampai 3 kalinya (lebih sedikit dibanding peserta putra), hanya sekitar 2 kalinya," ucap Yuni Kartika dalam jumpa pers di GOR Djarum Jati, Rabu (11/9/2024) siang WIB.

"Ini positif bagi putri, karena memang kita cari bibit yang kecil ya, jadi kita butuh banyak supaya roda persaingan bisa berjalan dengan baik. Secara kualitas memang belum excellent, tetapi tidak apa-apa, ini kan proses," tambahnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.