Sukses

Hasil Hong Kong Open 2024: Ana/Tiwi Lolos ke Perempat Final

Ganda putri Indonesia Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi lolos ke perempat final Hong Kong Open 2024 usai menang atas Fan Ka Yan/Yau Mau Ying dari Hong Kong. Ana/Tiwi menang 21-8 dan 21-17.

Liputan6.com, Jakarta - Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi melanjutkan tren positif di Hong Kong Open 2024. Ganda putri Indonesia yang baru juara Taipei Open 2024 ini melangkah ke perempat final.

Tiket delapan besar didapat Ana/Tiwi usai menaklukkan pasangan tuan rumah Fan Ka Yan/Yau Mau Ying. Pasangan ini menang 21-8 dan 21-17 dalam durasi 35 menit di Hong Kong Coliseum, Kamis (12/9/2024).

Menang mudah di game pertama, Ana/Tiwi harus susah payah mengalahkan Fan/Yau pada game kedua. "Di game kedua setelah interval kami bermain terburu-buru, ingin cepat-cepat menyelesaikan pertandingan tapi malah merugikan kami berdua. Tapi, Alhamdulillah kami bisa kembali ke pola yang benar dan memenangkan pertandingan," ucap Ana setelah pertandingan.

"Posisi lapangan di game kedua itu menang angin jadinya maunya buru-buru menyerang padahal seharusnya sabar saja," ucap Tiwi menambahkan.

Di perempat final Hong Kong Open 2024, Jumat (23/9), Ana/Tiwi akan bertemu Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dari Malaysia atau Lui Lok Lok/Tsang Hiu Yan dari Hong Kong.

"Besok kalau bertemu Pearly/Thinaah, tentu saja kami harus pulihkan kondisi dulu dengan baik. Lawan mereka harus siap capek, lebih kuat dan lebih fokus karena tidak akan mudah menembus pertahanan mereka yang rapat," ujar Tiwi.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Jadwal dan Hasil Wakil Indonesia di Hong Kong Open 2024, Kamis 12 September

Lapangan 1

Pertandingan 1: Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia) 16-21, 21-19, 21-13

Pertandingan 3: Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana vs Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan (Chinese Taipei) 21-18, 14-21, 22-20

Pertandingan 5: Anthony Sinsisuka Ginting vs Chi Yu Jen (Chinese Taipei) 

Pertandingan 6: Komang Ayu Cahya Dewi vs Pornpawee Chochuwong (Thailand)

Pertandingan 11: Putri Kusuma Wardani vs Tai Tzu Ying (Chinese Taipei)

 

Lapangan 2

Pertandingan 5: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Fan Ka Yan/Yau Mau Ying (Hong Kong) 21-8, 21-17 

Pertandingan 13: Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Chen Bo Yang/Guo Ruo Han (China)

  

Ket: Pertandingan pertama dimulai pukul 08.00 WIB

3 dari 3 halaman

Jadwal dan Hasil Wakil Indonesia di Hong Kong Open 2024, Kamis 12 September

Lapangan 3

Pertandingan 6: Jonatan Christie vs Rasmus Gemke (Denmark)

Pertandingan 8: Gregoria Mariska Tunjung vs Ratchanok Intanon (Thailand)

 

Ket: Pertandingan pertama dimulai pukul 08.00 WIB

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.