Sukses

Barcelona Siap Pulangkan Szczesny dari Masa Pensiun untuk Gantikan Ter Stegen

Barcelona akan merekrut eks kiper Juventus untuk menggantikan Ter Stegen yang cedera parah.

Liputan6.com, Jakarta- Barcelona dikabarkan telah memperoleh persetujuan untuk merekrut kiper senior Wojciech Szczesny sebagai pengganti sementara Marc-Andre ter Stegen yang sedang mengalami cedera, meskipun jendela transfer belum dibuka.

Kiper utama Barcelona tersebut menderita cedera tendon patela pada lutut kanannya saat timnya meraih kemenangan telak 5-1 atas Villarreal di ajang LaLiga pekan lalu. Cedera itu membuat pria Jerman tersebut telah dikonfirmasi akan absen hingga musim berakhir. 

Proses pemulihan Ter Stegen diperkirakan akan membutuhkan waktu minimal delapan bulan sebelum ia dapat kembali berlatih secara penuh, membuat Barcelona kebingungan mengenai solusi untuk posisi penjaga gawang selama sisa musim ini.

Sebagai kiper pilihan utama tim Catalan selama delapan tahun terakhir, Ter Stegen telah mencatatkan 419 penampilan, dan hanya absen dalam 28 pertandingan liga selama hampir satu dekade bertugas di bawah mistar gawang, sejak mengambil alih posisi dari Claudio Bravo. 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Siap Menjadi Tembok Pertahanan Klub Catalan

Namun, untuk dapat mengontrak Szczesny, Barcelona wajib menyerahkan berbagai berkas administratif dan mendapatkan persetujuan dari La Liga agar transfer tersebut dapat terealisasi.

Mundo Deportivo melaporkan bahwa seluruh prosedur kini telah rampung, dan transfer siap difinalisasi, mengingat Szczesny terlihat hadir di kompleks latihan Barca pada Senin pagi. 

Biaya tambahan untuk merekrut pemain baru dapat dikesampingkan dalam situasi tertentu, dan terdapat regulasi ketat yang menetapkan bahwa seorang pemain yang tidak terikat kontrak dengan klub manapun harus direkrut dalam kurun waktu 30 hari sejak pemain yang digantikannya mengalami cedera.

La Liga juga meminta penyerahan dokumen medis yang membuktikan tingkat keparahan cedera pemain, yang kemudian akan dievaluasi oleh anggota Komite Medis.

Laporan tersebut kini telah divalidasi, yang berarti Barcelona dapat melanjutkan proses pendaftaran Szczesny, yang kabarnya telah menyatakan kesediaannya untuk bergabung dengan klub Catalan tersebut. 

 

3 dari 4 halaman

Turun Kembali ke Lapangan Hijau

Kiper kebangsaan Polandia tersebut mengejutkan publik dengan mengumumkan kepergiannya dari dunia sepak bola profesional pada musim panas lalu, setelah menjadi penjaga gawang utama Juventus di musim sebelumnya.

Szczesny juga dipercaya sebagai kiper nomor satu tim nasionalnya pada ajang Euro 2024, namun sesuai berpisah dengan Bianconeri, pemain berusia 34 tahun itu memutuskan untuk mengakhiri karier sepak bolanya pada penghujung Agustus. 

Meskipun demikian, hanya berselang satu bulan, mantan kiper Arsenal tersebut kini siap kembali merumput dan mengisi posisi Ter Stegen untuk sisa kompetisi musim ini. 

Barcelona sebenarnya memiliki Inaki Pena dalam skuad mereka, dan produk akademi klub tersebut telah menempati posisi Ter Stegen sejak cedera yang dialami sang kiper utama. Namun, Pena kemungkinan akan kembali menjadi pilihan kedua begitu kesepakatan dengan Szczesny resmi dikonfirmasi.

4 dari 4 halaman

Klasemen LaLiga

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.