Liputan6.com, Jakarta- Manchester United kemungkinan akan mendapat bantuan dari klub LaLiga Real Madrid. Los Blancos sedang mempertimbangkan merekrut salah satu pemain bergaji tinggi di MU tapi minim kontribusi pada bursa transfer Januari 2025.
Trivela pada pertengahan November 2024 melaporkan Real Madrid kemungkinan akan mau menampung gelandang bertahan Casemiro yang kebetulan ingin dilepas MU pada tahun 2025 mendatang.
Baca Juga
Casemiro terancam dibuang MU menyusul kedatangan manajer baru Ruben Amorim. Pria Portugal itu bakal mengutamakan pemain asal Uruguay Manuel Ugarte karena sudah sangat mengenalnya sejak masih bermain untuk Sporting CP.
Advertisement
Amorim juga kabarnya lebih suka mengandalkan pemain muda Kobbie Mainoo untuk menjadi pusat dari permainan MU di bawah asuhannya. Posisi Casemiro pun semakin tersudut.
Sebelum Amorim datang, MU juga sudah mau mendepak pemain 32 tahun itu. Kontribusi Casemiro untuk MU kurang memuaskan. Disisi lain gaji Casemiro termasuk yang tertinggi di Old Trafford. Casemiro mendapat bayaran 350.000 poundsterling per pekan.
MU di bawah kepengurusan Sir Jim Ratcliffe tak mau pemain bergaji besar tak tak memberikan banyak kontribusi. Raphael Varane dan Anthony Martial sudah menjadi korban. Keduanya dibuang musim panas 2024.
Real Madrid Butuh Pengaruh Casemiro di Ruang Ganti
Madrid diklam Trivela mempertimbangkan Casemiro karena eks pemain FC Porto itu punya pengaruh besar di lapangan maupun di ruang ganti. Sosok pemain senior seperti Casemiro diperlukan karena Toni Kroos akan pensiun akhir musim nanti.
Pembicaraan serius sedang berlangsung di manajemen Real Madrid untuk membicarakan pemulangan Casemiro. Meski Kroos baru akan pensiun Juni 2025, Casemiro mungkin akan diboyong pada Januari nanti.
Advertisement
Casemiro Bisa Bantu Pertahanan Real Madrid
Namun Real Madrid tidak akan mau membayar mahal untuk memulangkan Casemiro. Selain kinerja sudah menurun, kontrak Casemiro bersama MU juga segera habis pada Juni 2026.
Tenaga Casemiro juga dibutuhkan Real Madrid di Januari 2025 karena bisa beroperasi jadi bek tengah. Los Blancos sedang krisis bek tengah karena Eder Militao kembali kena cedera ACL, sedangkan David Alaba masih belum fit.