Liputan6.com, Jakarta- Los Angeles Lakers kalah telak saat dijamu Minnesota Timberwolves pada lanjutan NBA 2024/2025, Selasa (3/12/2024) WIB. Buruknya kinerja LeBron James membuat Lakers tak berdaya dan keok 80-109 di Target Center.
Ini menjadi kekalahan kelima dari tujuh pertandingan terakhir Lakers di NBA 2024/2025. Mereka juga tersisih dari NBA Cup 2025. Lakers tak berdaya melawan Timberwolves setelah sehari sebelumnya susah payah menang 1-5-104 atas Utah Jazz.
Baca Juga
Momen kehancuran Lakers di laga kontra Timberwolves terjadi di kuarter dua. Timberwolves unggul jauh 34-24 sehingga saat paruh pertama pertandingan sudah unggul 12 poin.
Advertisement
Lakers tak pernah bisa bangkit di paruh kedua. Mahalan permainan Lakers tambah parah. Timberwolves membuat 30 poin di kuarter terakhir sedangkan Lakers cuma bisa menghasilkan 16 poin.
Kekalahan ini mencoreng citra Lakers. Ini menjadi perolehan poin terendah kedua bagi Lakers dalam sejarah NBA sejak mereka keok 122-73 dari Dallas Mavericks di tahun 2017.
Sedangkan bagi Timberwolves, mereka dua kali beruntun bisa meredam lawan tak mencetak di atas 100 poin. Secara keseluruhan di NBA 2024/2025, Timberwolves sudah em[at kali membuat lawan tidak bisa menembus 100 poin.
LeBron Cuma Bikin 10 Angka
Keterpurukan Lakers ini tidak lepas dari permainan buruk LeBron James. Eks pemain Miami Heat itu hanya menyumbang total 10 poin. LeBron cuma memasukkan empat dari 16 tembakannya di laga ini. Celakanya Anthony Davis juga loyo dengan hanya membuat 12 poin dan 11 rebound.
Pencetak angka terbanyak Lakers kali ini justru D'Angelo Russell yang baru kembali dari sakit. Russell membuat 20 poin.
Di kubu Timberwolves, Julius Randle yang menjadi pencetak poin terbanyak dengan 18 angka, disusul Rudy Gobert dengan 17 poin. Anthony Edwards juga tampil buruk kali ini dengan cuma membuat delapan poin.
Â
Advertisement