Sukses

Dua Pemain Asing Hengkang, Persiwa Lakukan Persiapan Seadanya

Pelatih Persiwa Wamena Subangkit mengatakan, timnya hanya melakukan persiapan seadanya saat menjamu Sriwijaya FC di Stadion Pendidikan Jumat (24/5/13). Hal itu karena dua pemain asingnya hengkang.

Pelatih Persiwa Wamena Subangkit mengatakan, timnya hanya melakukan persiapan seadanya saat menjamu Sriwijaya FC di Stadion Pendidikan, Jumat (24/5/13). Hal itu karena dua pemain asingnya hengkang.

"Tadi pagi kami latihan dan tim tamu Sriwijaya FC juga sudah uji coba lapangan. Jadi untuk persiapan Persiwa seadanya saja," kata Subangkit pada Kamis (23/5/13).

 Subangkit mengatakan yang dimaksud dengan persiapan seadanya itu karena pada Kamis (23/5/13) pagi. Dua pemain asingnya yakni Vali Khorsandipish Kenari dan Kim Hyong Han telah pergi meninggalkan tim. Sehingga nantinya yang akan mengisi posisi yang ditinggalkan kedua pemain tersebut adalah pemain Persiwa U-21.

"Yang pasti persiapan kami hanya seadanya dari sisi pemain, mengingat lawan yang akan kita hadapi adalah tim sekelas Sriwijaya FC yang memiliki sekumpulan pemain hebat," katanya memuji tim lawan.

Masalah lainnya adalah penjaga gawang Dwi Kuswanto yang belum ada kabar. "Dwi belum ada kabar sampai sekarang, semoga besok dia sudah bergabung," pungkas mantan pelatih Persijap Jepara itu. (ant)