Sukses

Subhan Aksa Kampanye Selamatkan Hiu di Reli Yunani

Kali ini, ia mengangkat tagline #SOSharks lewat stiker mencolok di mobil relinya.

Subhan Aksa rupanya selalu berusaha memanfaatkan momen keikutsertaannya di reli dunia untuk mengkampanyekan sesuatu. Pereli Bosowa Fastron World Rally Team ini sekarang mengkampanyekan sesuatu yang berkaitan dengan pelestarian alam dan lingkungan.

Itu  yang dilakukan pereli Indonesia di kancah  FIA 2013 World Rally Championship (WRC) 2 di Yunani akhir pekan ini.Kali ini, ia mengangkat tagline #SOSharks lewat stiker mencolok di mobil relinya. Ini kampanye untuk perlindungan ikan hiu yang diburu di berbagai penjuru, baik untuk dikonsumsi siripnya maupun penggunaan minyaknya untuk industri kosmetik tertentu.

"Situasinya sudah sangat memprihantinkan dengan banyaknya pemburu liar. Saya sangat mendukung program tersebut. Reli WRC menjadi ajang efektif buat kampanye karena reli ini disorot dan diikuti di seluruh dunia," ujar Ubang, panggilannya sehari-hari, yang musim lalu mengangkat tema ‘Sail Komodo’ yang ternyata menarik perhatian banyak pihak saat ikut reli di berbagai negara.

Seputar kondisi ke Acropolis Rally yang disebut Rally of God itu, Subhan mengaku harus bersiap lebih keras dibandingkan musim lalu. Selain pakai Ford Fiesta RRC kemudi kiri, ia pun harus menyesuaikan diri lebih detil lagi dengan navigator Nicola Arena (Italia). Pasalnya, Subhan ingin pakai pacenote (panduan) yang tahun lalu ia buat di Akropolis bersama Jeff Judd dan menghasilkan finish sebagai runner up di podium.

"Pacenote itu tinggal diperbaharui di beberapa bagian karena rute yang dilewati tak banyak berubah. Buat Nicola, itu sangat vital karena ia yang akan mengarahkannya di sepanjang lomba. Ia harus beradaptasi dengan panduan ini dan kami akan matangkan di sesi survei  atau reccee," ujar Ubang.

Ubang dan Nicola pun menyempatkan diri untuk bertemuDubes Indonesia untuk Yunani, Benny Bahanadewa.
"Saya bangga ada wakil dari Indonesia, membawa nama bangsa di Kejuaraan Dunia. Saya berharap Subhan dan tim bisa menang,"komentar Dubes, Benny Bahanadewa.

"Silaturahmi saja, saya berkunjung bersama Nicola. Bapak Dubes sangat mengapresiasi kehadiran pereli Indonesia di kancah reli bergengsi itu, memberikan dukungan dan rencananya juga menyiapkan waktu untuk nonton langsung di arena lomba," Ubang menimpali.
    Video Terkini