Kejutan terjadi di hari kedua Djarum Indonesia Open 2013. Unggulan ketiga dari China, Wang Yihan, disingkirkan pemain non unggulan asal Hong Kong, Yip Pui Yin, di babak pertama.
Bertanding di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/13) siang, Yihan yang selalu menang atas Yip menguasai jalannya pertandingan. Peraih medali perak Olimpiade London itu menang mudah dengan skor 21-12.
Menang di set pertama, Yihan mendapat perlawanan ketat dari Yip pada set kedua. Smes-smes keras dan permainan net Yip mampu merepotkan Yihan. Yip yang mendapatkan dukungan dari penonton Indonesia memenangkan set ini dengan skor ketat 21-19.
Di set ketiga, permainan Yihan justru tidak berkembang. Sementara Yip kian bersemangat. Yip sempat unggul hampir 11 poin dari Yihan. Perlahan namun tapi, Yihan mampu mendekati perolehan angka Yip hingga hanya tertinggal dua poin15-17.
Setelah itu, Yip mampu menjaga permainannya hingga akhirnya pengembalian Yihan menyangkut di net dan pertandingan ditutup dengan skor 21-18.
Yip mengaku, sebenarnya hari ini permainnya kurang bagus. "Main saya kurang bagus, tapi lawan juga tidak bagus. Selain itu, tiupan angin juga rada menggangu," kata Yip usai pertandingan.
Hal senada juga diakui oleh Yihan. Faktor kekalahannya hari ini karena dirinya bermain juga tidak bagus. "Saya main tidak bagus," ucap Yihan dengan nada kecewa.
Baca juga:
* Alasan Suarez Ingin Main dengan Cristiano Ronaldo
* Nih, Dua Pemain Muda Belgia yang Ingin Dipertahakan Mourinho
* Pundi-Pundi Setan Merah Makin Gemuk
* Gelandang Juve Prioritaskan MU Ketimbang Monaco
* Liverpool Saingi Barca Buru Pemain Muda Sevilla
* Juve Tolak Penuhi Permintaan Madrid
* Persib Tanpa Sebay, PBR Kehilangan Eka
* Milan Ingin Rekrut Bintang PSG
Bertanding di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/13) siang, Yihan yang selalu menang atas Yip menguasai jalannya pertandingan. Peraih medali perak Olimpiade London itu menang mudah dengan skor 21-12.
Menang di set pertama, Yihan mendapat perlawanan ketat dari Yip pada set kedua. Smes-smes keras dan permainan net Yip mampu merepotkan Yihan. Yip yang mendapatkan dukungan dari penonton Indonesia memenangkan set ini dengan skor ketat 21-19.
Di set ketiga, permainan Yihan justru tidak berkembang. Sementara Yip kian bersemangat. Yip sempat unggul hampir 11 poin dari Yihan. Perlahan namun tapi, Yihan mampu mendekati perolehan angka Yip hingga hanya tertinggal dua poin15-17.
Setelah itu, Yip mampu menjaga permainannya hingga akhirnya pengembalian Yihan menyangkut di net dan pertandingan ditutup dengan skor 21-18.
Yip mengaku, sebenarnya hari ini permainnya kurang bagus. "Main saya kurang bagus, tapi lawan juga tidak bagus. Selain itu, tiupan angin juga rada menggangu," kata Yip usai pertandingan.
Hal senada juga diakui oleh Yihan. Faktor kekalahannya hari ini karena dirinya bermain juga tidak bagus. "Saya main tidak bagus," ucap Yihan dengan nada kecewa.
Baca juga:
* Alasan Suarez Ingin Main dengan Cristiano Ronaldo
* Nih, Dua Pemain Muda Belgia yang Ingin Dipertahakan Mourinho
* Pundi-Pundi Setan Merah Makin Gemuk
* Gelandang Juve Prioritaskan MU Ketimbang Monaco
* Liverpool Saingi Barca Buru Pemain Muda Sevilla
* Juve Tolak Penuhi Permintaan Madrid
* Persib Tanpa Sebay, PBR Kehilangan Eka
* Milan Ingin Rekrut Bintang PSG