Sukses

Peraih Perak Olimpiade Absen di Kejuaraan Dunia Atletik

Cedera pada pergelangan kaki dan urat kaki memaksa Mitchell Watt mundur dari kejuraan dunai Atletik 2013 di Moskow, Rusia.

Mitchell Watt terpaksa mengundurkan diri dari kejuaraan dunia Atletik 2013. Adalah cedera kambuhan yang membuat peraih medali perak nomor loncat jauh Olimpiade London 2012 itu mundur dari ajang yang akan diadakan di Moskow, Rusia pada 10-18 Agustus mendatang.

"Saya sudah berjuang mengatasi rasa nyeri pada pergelangan kaki dan urat kaki saya sejak awal musim ini. Tapi, saya merasa belum sembuh benar ketika berlatih, apalagi dalam kompetisi," kata atlet berusia 25 tahun itu.

"Saya bukan tipe atlet yang hanya ingin tampil dalam kompetisi. Saya tidak dapat melakukannya karena saya merasa tidak 100 persen sehat," tambahnya. "Saya butuh waktu untuk lebih memulihkan rasa nyeri pada kaki saya."

Saat tampil di Olimpiade London, atlet Australia itu mampu meloncat sejauh 8,16 meter. Lompatannya kalah jauh dari atlet Inggris, Greg Rutherford, yang melompat sejauh 8,31 meter.(Ant)