Sukses

Mario Gomez Targetkan Gelar Bersama Fiorentina

"Mimpi saya adalah bisa memenangi gelar di sini, di Italia."

Mario Gomez resmi berkostum Fiorentina di musim kompetisi 2013-2014. Mantan penyerang Bayern Muenchen tersebut diikat dengan kontrak kerja selama empat tahun. Senin (15/7/13) waktu setempat, Gomez diperkenalkan kepada publik di Stadion Artemio Franchi.

Musim lalu bersama Muenchen, Gomez ikut mengantarkan klub Bundesliga itu meraih gelar treble. Karena itu, ia berharap bisa membawa mentalitas pemenang ke Fiorentina dan membantu pelatih Vincenzo Montella mengangkat gelar pertama mereka. Terakhir, Fiorentina mengangkat trofi yaitu Coppa Italia pada 2001.

"Mimpi saya adalah bisa memenangi gelar di sini, di Italia," tutur Gomez kepada wartawan. "Fiorentina menegaskan memiliki ambisi di liga dan ingin mengambil langkah maju. Mereka ingin menjadi lebih kompetitif di Serie A dan juga di Eropa musim depan."

"Saya tidak akan menjamin sejumlah gol. Yang penting adalah untuk mencetak gol yang dibutuhkan bagi tim demi mendapatkan banyak kemenangan sebanyak mungkin."

Gomez mengakui Pep Guardiola, yang baru menjadi pelatih Bayern Muenchen, mempengaruhi keputusannya untuk bergabung dengan Fiorentina. "Ketika sudah jelas bahwa saya harus meninggalkan Bayern, saya harus memutuskan antara Spanyol dan Italia," lanjutnya.

"Tidak ada yang meyakinkan saya untuk datang. Saya hanya berbicara dengan Guardiola yang dikonfirmasi kepada saya bahwa Montella adalah orang besar. Dan kemudian saya berbicara dengan klub, yang dikonfirmasi tujuan mereka dan alasan mengapa mereka ingin saya di sini."

"Menang bersama Bayern adalah sesuatu yang fantastis. Tapi, saya ingin mengalami sesuatu yang baru. Saya berbicara dengan Guardiola, yang bercerita tentang bagaimana ia akan bermain. Itu sebabnya saya membuat pilihan ini."(GL)

Baca juga:
* Topi Lucu Mourinho untuk Hindari Panas di Thailand
* Nih, Pola Permainan Madrid ala Ancelotti
* Persib dan Persija Sudah Berdamai, Tapi...
* Real Madrid Rekrut Pelatih Kiper Top
* Ini Skuat Timnas XI untuk Hadapi Liverpool
* Pesan Gubernur Jabar soal Perdamaian The Jak-Viking