Kabar mengejutkan datang dari Camp Nou, markas Barcelona. Presiden Sandro Rosell dan Direktur Olahraga Andoni Zubizarreta dalam konferensi pers Jumat (19/7/13) pukul 20.30 waktu setempat, mengumumkan Tito Vilanova telah mengundurkan diri sebagai pelatih Barcelona.
Rosell dan Zubizaretta mengatakan, alasan pengunduran diri Vilanova adalah kambuhnya penyakit kanker yang dideritanya. Pria 44 tahun tersebut memiliki kanker di tenggorokannya dan telah dioperasi pada November 2011 silam. Namun, penyakit itu kembali kambuh lagi pada tahun lalu.
Vilanova lalu menjalani operasi pada Desember 2012 dan menghabiskan 10 pekan di New York, Amerika Serikat untuk menjalani kemoterapi dan radioterapi. Dia lalu kembali pada Maret 2013 untuk membawa Barca merebut gelar La Liga.
Sebelumnya, Vilavona menolak saran legenda Barcelona, Johan Cruyff, untuk menanggalkan jabatannya karena alasan kesehatan. "Saya tegaskan akan bertahan di Barcelona," kata Vilanova menanggapi saran Cruff beberapa bulan lalu.
Vilanova menggantikan Pep Guardiola sebagai pelatih pada Juni 2012 setelah sebelumnya bekerja sebagai asistennya. Kini, untuk sementara posisi Vilanova digantikan Joan Frances Ferrer atau Rubi yang merupakan staf pelatih dari Ginora. Namun, diharapkan Barcelona akan menunjuk pelatih baru dalam beberapa hari mendatang.(AS)
Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/15TTgai">Tiga Calon Pelatih Barcelona</a>
* <a href="http://bit.ly/1byzll7">Lukisan Tiga Bintang Liverpool Karya Fans Jadi Perhatian Dunia</a>
* <a href="http://bit.ly/13JCKnS">Mengenal Sosok Pengganti Sementara Pelatih Barcelona</a>
* <a href="http://bit.ly/15vIgO0">Arsenal Punya Kostum Baru, Nih Bocorannya...</a>
* <a href="http://bit.ly/16Qn4Bv">Aksi Big Reds Ladies Indonesia, Yang Penting Seatap dengan sang Idola</a>
Rosell dan Zubizaretta mengatakan, alasan pengunduran diri Vilanova adalah kambuhnya penyakit kanker yang dideritanya. Pria 44 tahun tersebut memiliki kanker di tenggorokannya dan telah dioperasi pada November 2011 silam. Namun, penyakit itu kembali kambuh lagi pada tahun lalu.
Vilanova lalu menjalani operasi pada Desember 2012 dan menghabiskan 10 pekan di New York, Amerika Serikat untuk menjalani kemoterapi dan radioterapi. Dia lalu kembali pada Maret 2013 untuk membawa Barca merebut gelar La Liga.
Sebelumnya, Vilavona menolak saran legenda Barcelona, Johan Cruyff, untuk menanggalkan jabatannya karena alasan kesehatan. "Saya tegaskan akan bertahan di Barcelona," kata Vilanova menanggapi saran Cruff beberapa bulan lalu.
Vilanova menggantikan Pep Guardiola sebagai pelatih pada Juni 2012 setelah sebelumnya bekerja sebagai asistennya. Kini, untuk sementara posisi Vilanova digantikan Joan Frances Ferrer atau Rubi yang merupakan staf pelatih dari Ginora. Namun, diharapkan Barcelona akan menunjuk pelatih baru dalam beberapa hari mendatang.(AS)
Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/15TTgai">Tiga Calon Pelatih Barcelona</a>
* <a href="http://bit.ly/1byzll7">Lukisan Tiga Bintang Liverpool Karya Fans Jadi Perhatian Dunia</a>
* <a href="http://bit.ly/13JCKnS">Mengenal Sosok Pengganti Sementara Pelatih Barcelona</a>
* <a href="http://bit.ly/15vIgO0">Arsenal Punya Kostum Baru, Nih Bocorannya...</a>
* <a href="http://bit.ly/16Qn4Bv">Aksi Big Reds Ladies Indonesia, Yang Penting Seatap dengan sang Idola</a>