Sukses

Petinju Rasmanudin Kembali Berlatih di Luar Negeri

Juara nasional kelas bantam super, Rasmanudin kembali menjalani latihan di Sasana Herry's Gym di Perth, Australia.

Juara nasional kelas bantam super, Rasmanudin kembali menjalani latihan di Sasana Herry's Gym di Perth, Australia, untuk persiapan pertarungan pada Oktober mendatang. Rasmanudin bertolak ke Semarang bersama Chris John pada 17 Agustus lalu.

"Dia (Rasmanudin) berlatih ke Australia hingga pertarungan digelar. Sekitar dua bulan lebih. Mungkin Rasmanudin bisa menjadi teman latih tanding Chris John yang juga sedang mempersiapkan diri untuk pertarungan berikutnya," kata sang pelatih, Budi Wizon.

Menurut dia, kemungkinan besar Rasmanudin akan menjadi pengisi salah satu partai tambahan dari Chris John. "Tetapi biasanya Manajemen Dragon Fire baru akan mengumumkan lawan yang akan dihadapi Chris John menjelang pertarungan mendatang," katanya.

Lawan yang akan dihadapi Rasmanudin belum dipastikan. Budi mengatakan belum ada pemberitahuan dari manajemen tetapi kemungkinan besar akan menghadapi lawan yang sama seperti saat menjadi pengisi partai tambahan pertarungan Daud Yordan.

Rasmanudin gagal merebut sabuk gelar juara IBO Asia Pasifik setelah dikalahkan dengan angka tipis dari petinju tuan rumah Jason Cooper (96-94, 97-96, dan 96-95) pada pertarungan perebutan gelar yang lowong di Perth, Australia pada Juni lalu.

Menyinggung soal kekalahan anak asuhnya saat itu dia mengatakan bahwa sebenarnya dari sisi strategi yang dirinya terapkan untuk Rasmanudin di atas ring sudah tepat. Namun hanya kondisi fisik Rasmanudin yang kurang fit.

"Kekalahan Rasmanudin dari Jason Cooper tipis dan tentunya ada faktor tuan rumah. Akan tetapi, apa mau dikata, Tuhan sudah berkehendak lain dan saya minta maaf atas kegagalan itu," katanya. (ant/bek)

Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/14NPc6U">Impresifnya Aksi Mourinho di Laga Perdana</a>
* <a href="http://bit.ly/14NPqv2">Juara di Indianapolis, Marquez Puncaki Klasemen MotoGP</a>
* <a href="http://bit.ly/13KVYLJ">Barcelona Bantai Levante</a>
* <a href="http://bit.ly/12hm9fg">Gol Telat Isco Menangkan Madrid</a>
* <a href="http://bit.ly/14NPISD">[VIDEO] Gol-gol Chelsea ke Gawang Hull</a>
* <a href="http://bit.ly/14sFSGA">[VIDEO] Pesta Gol Juve di Piala Super Italia</a>
* <a href="http://bit.ly/18D89xh">[VIDEO] Gol-gol MU vs Swansea</a>
* &lt;a href="http://bit.ly/1cPvyBG"&gt;[VIDEO] Liverpool Menang Tipis Lawan Stoke